Rodgers: "Ketika Tinggalkan Liverpool, Saya Bisa Menangani Klub Liga Primer Lain"

Berita

by Redaksi 33

Redaksi 33

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Rodgers: "Ketika Tinggalkan Liverpool, Saya Bisa Menangani Klub Liga Primer Lain"

Brendan Rodgers, mantan manajer Liverpool, akhirnya tidak menganggur lagi. Jelang berakhirnya Mei 2016, dirinya tercatat mulai menangani kesebelasan asal Skotlandia, Glasgow Celtic. Hal ini disambut oleh kebahagiaan oleh Rodgers dan juga keluarganya.

"Keluarga saya sampai menangis ketika mendengar berita ini," ujar Rodgers seperti dilansir oleh Mirror.

Brendan Rodgers sebenarnya masih memiliki kesempatan untuk memanajeri klub-klub Liga Primer Inggris. Swansea City bahkan pernah mengontak dirinya ketika ia dipecat oleh Liverpool dan pada saat bersamaan Garry Monk meninggalkan Swansea.

"Ketika saya meninggalkan Liverpool, saya bisa saja menjadi manajer dari tim lain di Liga Primer Inggris. Namun, untuk sementara waktu saya ingin beristirahat dari tekanan-tekanan menjadi manajer klub Liga Primer Inggris, saat itu. Saya sudah bertekad akan kembali menjadi manajer pada musim panas 2016 ini," ujar Rodgers seperti dilansir Guardian.

Bagi Rodgers, menjadi manajer Celtic adalah sebuah kehormatan bagi dirinya. Tim yang satu kota dengan Rangers ini adalah tim yang sudah ia dukung sedari kecil, dan ketika ditawari pekerjaan ini, ia merasa terpanggil untuk menjadi manajer tim Celtic.

"Semuanya berjalan secara apa adanya, terjadi dalam waktu yang cepat. Tim ini adalah tim yang sudah saya dukung semenjak saya kecil, dan menjadi manajer tim ini adalah sebuah pengalaman yang tak terlupakan dan saya merasa bahwa diri saya terpanggil untuk pekerjaan ini," ungkapnya seperti dilansir Mirror.

Namun, ketika Rodgers memilih pekerjaan ini, tak sedikit orang yang mencemooh dan mempertanyakan keputusannya menjadi manajer salah satu tim Liga Primer Skotlandia. Bahkan, beberapa orang menyebutkan bahwa ini adalah sebuah kemunduran dalam karier manajerial seorang Brendan Rodgers.

Untungnya, Rodgers memiliki karakter yang baik dan ia siap untuk menawarkan sesuatu yang mungkin jarang dirasakan oleh Glasgow Celtic, yaitu masuk ke fase grup Liga Champions Eropa. Ia siap untuk menjalankan misi tersebut, beserta dengan tantangan-tantangan yang sudah menantinya di depan mata.

"Orang-orang mungkin mengatakan bahwa ini adalah sebuah langkah mundur dalam karier manajerial saya. Namun, mereka tidak tahu, bahwa saat ini saya sedang memanajeri sebuah klub besar. Inilah Celtic. Level sepakbola di sini berbeda, dan saya menawarkan satu hal yang mungkin akan menjadi tantangan selama saya menjadi manajer di sini, yaitu mengantarkan tim ini masuk Liga Champions Eropa," ujarnya.

"Saya datang untuk menolong para pemain Celtic dan mengangkat mereka ke level yang lebih tinggi. Dengan kemampuan saya, juga keterikatan saya yang kuat dengan klub ini, saya yakin dapat melakukan hal tersebut," pungkas Rodgers.

foto: thesun.co.uk

Komentar