On This Day 2002, Reuni Real Madrid dan Barcelona di Liga Champions

Backpass

by redaksi

On This Day 2002, Reuni Real Madrid dan Barcelona di Liga Champions

Semi final Liga Champions 2002, bisa jadi reuni antara Real Madrid dan Barcelona. Setelah lama tak bersua di level Eropa, akhirnya mereka bertemu kembali di fase semifinal. Saling sikut, untuk meraih satu tiket di partai puncak.


Cukup lama  Barca tak bertemu El Real di kompetisi Eropa. Pasca bertemu di semifinal European Cup (sekarang Liga Champions) tahun 1960, praktis mereka tak pernah bertemu lagi sebelum tahun 2002.


Pada pertemuan tahun 1960 itu, Alfredo di Stefano dan Farenc Puskas  berhasil mempermalukan Blaurganna dengan agregat 6-2, sebelum melaju ke final dan menghancurkan Eintracht Frankfrut 7-3 di partai puncak.


Pun pada tahun 2002. Los Blancos berhasil mengulangi keberhasilan para pendahulunya.


Unggul 2 gol pada leg pertama yang digelar di Camp Nou, praktis menjadikan anak-nak ibukota hanya butuh hasil seri pada leg kedua yang digelar di Santiago Barnabeu, pada 1 Mei 2002.


Berhasrat untuk mengejar defisit gol, Barca justru kembali kebobola. Kali ini Raul sebagai aktornya.  Legenda El Real itu berhasil menghukum kecerobohan  pemain Barca dengan tendangan keras dari luar kotak penalti. agregat pun berubah, Real 3-0 Barca.


Barca bukannya tanpa usaha. Setelah tertingal tiga angka dari rival abadinya itu, anak asuh Carlos Rexach terus tampil menyerang. Namun sayang, usaha anak-anak Catalan hanya berbuah satu gol. Itupun gol bunuh diri dari Ivan Helguera, yang salah mengantisipasi sontekan Javier Saviola.


Berkat keunggulan agregat 3-1 itu, Real pun berhak maju ke final. Bertemu dengan wakil Jerman, Bayern Leverkusen, yang berhasil mereka kalahkan denga skor 2-1 di partai puncak. Dengan hasil tersebut, El Real behasil menggenapi gelar juara kompetisi tertinggi benua biru menjadi 9 kali.








2002 (May 1) Real Madrid (Spain) 1-Barcelona... oleh sp1873



(mul)

Komentar