[Key Player] Argentina vs Iran: Messi vs Seluruh Pemain Iran

Piala Dunia

by redaksi

[Key Player] Argentina vs Iran: Messi vs Seluruh Pemain Iran

Argentina dapat menjamin tempat mereka ke babak 16 besar Piala Dunia dengan kemenangan atas Iran di Belo Horizonte pada Sabtu malam ini.

Messi masih menjadi ancaman utama Argentina. Di sepanjang pertandingan sebelumnya melawan bosnia & Herzegovina, dia berhasil melakukan dribble sebanyak 7 kali. Argentina akan mencoba membuktikan kepada dunia bahwa penyerang-penyerang mereka adalah barisan penyerang terbaik di Piala Dunia kali ini.

Kunci pada pertandingan nanti adalah: Bagaimana cara menghentikan Lionel Messi?

Bahkan dengan banyak bek Bosnia yang membuntuti dia, Messi mampu membuat jalan keluar melalui celah sempit dalam gol kedua Argentina. Pada momen itu, Messi menunjukkan bahwa ia adalah pemain yang terlalu sempurna.

Ancaman ini adalah salah satu dari beberapa masalah untuk pelatih Iran, Carlos Queiroz. Butuh upaya tim secara keseluruhan untuk menghentikan titik tumpu kreatif Argentina itu, Messi dapat  memberikan dampak permainan dari berbagai posisi di lapangan.

Jika Iran gagal menghentikan Messi, mereka harus siap-siap untuk banyak memungut bola dari gawang Alireza Haghighi. Namun kalaupun mereka berhasil menghentikan Messi dengan seluruh pemain mereka, masih ada sepuluh pemain Argentina lagi yang harus mereka hadapi.

Sepakbola menyerang melawan sepakbola bertahan. Tim yang boleh-boleh saja untuk bereksperimen melawan tim yang disiplin. Namun pertandingan ini akan membuktikan kepada kita semua bahwa menyerang adalah bentuk terbaik dari pertahanan.

(dex)

Komentar