[FPL] Pemain Unggulan Pandit Football: Gameweek 1

Fantasy Premier League

by redaksi

[FPL] Pemain Unggulan Pandit Football: Gameweek 1

Kick Off BPL sudah di depan mata, dan sekian ribu Fantasy Managers juga sudah siap memulai kiprah manajerialnya baik di Private League skala besar maupun Liga-Liga kecil antar teman kantor, kampus atau sekedar mencari sampingan. Seri tulisan Unggulan Pandit Football ini tidak akan berfokus pada perekrutan pemain untuk jangka panjang, melainkan memaparkan hasil pantauan kami tentang pemain-pemain yang berpotensi untuk tampil cemerlang pada tiap gameweeknya.

Tantangan pada gameweek 1 ini adalah menerka pemain mana saja yang akan menjadi pemain inti di season baru dan mencari pemain murah potensial dari klub-klub promosi. Serta kemungkinan absennya beberapa pemain peserta piala dunia karena belum mencapai match fitness akibat telat bergabung dengan skuat, seperti yang ditunjukan City di Community Shields.

PENJAGA GAWANG.

Wojciech Szczesny (5.5) menjadi pilihan utama kami untuk berdiri di bawah mistar gawang. Kiper dengan raihan 157 poin musim lalu (di bawah Tim Howard 160pts) ini sukses  membuat enam belas cleansheet, yang  sebelas di antaranya terjadi di Emirates. Mungkin ini yang namanya jodoh jika besok ketangguhan Szczesny ini hanya akan dites oleh Crystal Pulis yang musim lalu hanya mencetak lima belas gol saat bertandang. Kalau tidak ada bek yang teledor, niscaya poin cleansheet dapat direnggut.

PEMAIN BERTAHAN

Hanya tampil dalam 29 laga bersama Newcastle musim lalu, Mathieu Debuchy (5.5) menciptakan dua puluh tiga peluang dimana empat menjadi assist. Debuchy juga cukup agresif dengan melepas  tiga puluh lima tembakan, angka yang hanya bisa dilampaui oleh Baines (53) dan Ivanovic (38). Sayang, hanya satu yang terkonversi menjadi gol. Kini dengan seragam Arsenal, bolehlah kita berharap enam poin dari cleansheet, serta potensi tambahan poin dari keagresifannya menyerang pertahanan Crystal palace.

Di rekrut  dari Cardiff, Steven Caulker (5.0) akan memperkokoh barisan pertahanan QPR yang mencetak enam belas cleansheet musim lalu. Caulker sendiri menjanjikan poin dari kedua sisi lapangan. Selain membuat tujuh cleansheet bersama Cardiff, lima gol pun dihasilkan berkat rajinnya Caulker naik membantu serangan, terutama saat situasi bola mati. Di kalangan defenders, hanya Skrtel (7) dan Coleman (6) yang membuat gol lebih banyak dari Caulker.

Chelsea mengakhiri musim 13/14 dengan predikat Best Defense berkat delapan belas cleansheet (terbanyak) dan hanya kebobolan dua puluh tujuh gol. Saat bertandang pun Chelsea tetap kokoh. Hanya kebobolan enam belas gol dan mencetak delapan cleansheet. Maka tak heran John Terry (5.5) masih tetap kami percayakan untuk mengisi satu slot di lini belakang. Selama pra musim Terry masih tetap ‘tajam’ dengan mencetak tiga gol, sama dengan jumlah yang dia lesakkan di musim 13/14. Sedikit beresiko adalah saat pra musim, lini belakang Chelsea diisi bergantian antara Terry, Cahill dan Ivanovic. Tapi hilangnya sosok Lampard akan membuat kepemimpinan Terry mutlak ada di lapangan.

Di Gameweek 1 Stoke akan menghadapi Aston Villa yang masih kehilangan mesin golnya, Benteke. Villa musim lalu hanya mencetak tujuh belas gol saat tandang, dan bukan tak mungkin Sabtu besok di Brittania Stadium akan kembali gagal menemukan jaring. Musim  lalu Geoff Cameron meraih poin yang sama dengan Ryan Shawcross berkat dua gol, satu assist dan delapan cleansheet. Musim ini dengan harga 4.5, tentunya Cameron akan menjadi opsi yang lebih baik untuk mengisi satu slot di lini belakang dengan defender murah berkualitas. Mendapat kesempatan libur lebih panjang lantaran ikut World Cup, membuat Cameron agak terlambat bergabung dengan skuat. Resikonya adalah Cameron belum dapat turun sebagai starting XI saat menghadapi Aston Villa.

GELANDANG

Di bawah formasi 3-4-1-2 nya Van Gaal, Juan Mata (9.0) makin memantapkan diri untuk menyerang dari belakang striker. Mata  bermain hampir di semua laga pre–season dan menceploskan dua gol. Swansea bisa jadi start yang bagus bagi Mata untuk memperpanjang catatan baik saat berbaju United di musim lalu yang mencetak enam gol, lima assist dan lima belas bonus pts .

Kehilangan Suarez, bisa jadi membuat jatah sekaligus tugas mencetak gol di Liverpool terdistribusi ke beberapa pemain dan Raheem Sterling (8.5) salah satu yang punya kesempatan untuk menambah koleksi sembilan golnya (plus lima assist) musim lalu. Dua gol dan dua assist sepanjang pre-season bisa jadi indikasi ayah tiga anak ini akan memberi poin bagus saat menggerayangi pertahanan Soton yang dipreteli oleh Liverpool, Arsenal dan Man United.

Kurang afdol rasanya jika team ini tidak menyertakan Top Skor FPL musim lalu, Yaya Toure (11.0, 241pts). Agak sedikit berjudi karena selain akan bermain tandang melawan Newcastle, ada sedikit kecemasan Yaya Toure (dan beberapa pemain City) belum mencapai match fitness jika melihat Yaya hanya bermain enam puluh menit di Community Shield. Namun rasanya ini adalah sebuah perjudian yang bagus bagi gelandang berkarakter yang menuai dua puluh gol dan sembilan assist musim lalu. Apalagi mengingat tugasnya sebagai pengambil Direct FK utama dan Penalty (kedua setelah Aguero), bisa jadi Yaya minggu ini akan memberi poin melalui sepakan bola mati nya.

Sebagai konsekuensi dari mahalnya harga Yaya Toure serta Juan Mata dan Sterling, terpaksa satu slot gelandang akan di serahkan pada gelandang yang murah (dan diharapkan) berprestasi. Junior Hoilett (5.0) yang akan menjamu Hull City muncul dalam pertimbangan kami. Hoilett membuat empat gol dan lima assist bagi QPR musim lalu, dan sudah mengemas tiga gol selama pra musim. Tak asing dengan Premier League, di season 11/12 pemain Kanada ini bahkan tujuh gol dan enam assist, walau tak dapat menolong Blackburn dari degradasi. Posisinya sebagai pemain starter sedikit beresiko dengan kehadiran Jordon Mutch, namun kabar baiknya adalah keduanya diturunkan  bersamaan oleh Redknapp  di pertandingan terakhir QPR.

PENYERANG

Kehadiran Louis van Gaal membuat harapan membuncah bagi public Old Trafford untuk bangkit dari keterpurukan musim lalu. Dan memang, dari enam laga pra musim, anak-anak Van Gaal tak terkalahkan. Menang lima kali dan mencetak delapan belas gol. Kesuburan itu tentu saja diikuti oleh performa Wayne Rooney (10.5) yang mencetak empat gol selama pra musim. Jangan lupa, Rooney yang ditunjuk sebagai Kapten musim ini juga di serahkan tugas sebagai First Penalty Taker. Bukan tak mungkin Rooney akan membayar kepercayaan kita saat memborbardir gawang Swansea yang baru ditinggal penjaga gawang utamanya.

Bekal tiga puluh enam gol yang dikemas musim lalu di semua ajang bersama Atleti  membuat tak mungkin mengabaikan Diego Costa (10.5) untuk mengisi slot terakhir di Starting XI FPL Gameweek 1. Publik Stamford Bridge sudah mendapat sedikit bukti (sekaligus janji) dari Costa berupa empat gol dan tiga assist selama pra musim, yang sangatlah mungkin untuk di lanjutkan di laga resmi, dimulai saat bertandang ke kandang Burnley.

CADANGAN

Untuk menghemat budget, kiper cadangan sebenarnya sih cukup dengan kiper bernilai 4.0 yang hampir dipastikan juga tidak main. Tapi sekedar antisipasi, mungkin Ben Foster (4.5) dapat anda andalkan untuk mengantisipasi serangan-serangan Sunderland.

Wes Morgan adalah sosok yang berperan besar pada keberhasilan Leicester menjuarai Championship dengan catatan 18 cleansheet. Kapten Leicester ini juga mencetak dua gol di Championship dan dengan harga 4.5 nampaknya hanya akan jadi perjudian dengan resiko kecil untuk ditempatkan di bangku cadangan.

Seperti yang dibocorkan Brendan Rodgers, Jordan Henderson (6.0) akan bermain lebih kedepan musim ini. Dua gol selama pra musim bisa jadi bukti kebenaran ucapan Rodgers. Musim lalu Henderson membuat empat gol dan tujuh assist, dan siap menjadi starter saat Liverpool menjamu Southampton dengan komposisi baru di lini belakang.

Dengan catatan dua puluh gol dan dua belas assist musim lalu, serta mengemban tugas sebagai pengambil penalty, David Nugent (5.5) berhak untuk tempat terakhir di bangku cadangan. Eks striker Portsmouth ini juga telah mencetak empat gol selama pra musim dan nampaknya siap untuk kembali berkiprah di Premier League.


Gabung di Fantasy Premier League Panditfootball

1. Buka fantasy.premierleague.com
2. Registrasi / verifikasi ulang bagi yang sudah punya akun
3. Klik visit fantasy premier league atau kunjungi langsung fantasy.premierleague.com
4. Pilih skuat & nama tim
5. Masuk ke menu league, pilih private league masukan kode 812147-197143


@YudhaAsmara

Komentar