Bournemouth Ujian Terbaru Tottenham

Berita

by Redaksi 43

Redaksi 43

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Bournemouth Ujian Terbaru Tottenham

Tottenham Hotspur belum pernah menang sejak Son Heung-min cedera. Melawan AFC Bournemouth menjadi peluang yang baik untuk menyudahi rangkaian hasil negatif dan membuktikan bahwa mereka tidak bergantung kepada Son saja.

Son, yang baru didatangkan dari Bayer Leverkusen pada musim ini, menderita cedera saat Tottenham memenangi pertandingan melawan Manchester City, 4-1, pada 26 September lalu. Sejak hari itu Tottenham sudah menjalani empat pertandingan; dua di Premier League dan dua di Europa League. Tiga pertandingan pertama sejak Son cedera berakhir imbang, dan dalam pertandingan terbarunya Tottenham menderita kekalahan tandang 1-2 melawan RSC Anderlecht di ajang Europa League.

Kehadiran Son sangat penting bagi Tottenham yang sedang mengalami masalah ketajaman seiring dengan tumpulnya penyerang tengah mereka, Harry Kane. Arti penting Son tidak terbantahkan dengan bukti ini: Son baru bermain dalam empat pertandingan untuk Tottenham musim ini. Dan setiap kali ia bermain, Tottenham selalu menang. Jumlah kemenangan Tottenham sendiri musim ini hanya empat. Harus ada Son agar Tottenham menang.

Satu-satunya pertandingan yang Son jalani namun tidak ia menangi adalah putaran ketiga Capital One Cup melawan Arsenal. Tottenham kalah 1-2. Namun patut diingat Son dalam pertandingan itu hanya bermain selama 23 menit sebagai pemain pengganti.

Tottenham masih harus berjuang tanpa Son karena pemain asal Korea Selatan tersebut masih cedera. Bersama dengan Son, Nacer Chadli, Tom Carroll, dan Alex Pritchard juga absen karena alasan yang sama. Ketiganya menderita cedera pergelangan kaki. Namun Tottenham masih dapat menemukan alasan untuk bersyukur karena mereka kembali dapat diperkuat Eric Dier.

Dier, yang tidak pernah melewatkan satu pertandingan pun musim ini, pekan lalu absen karena harus menjalani larangan bertanding satu pertandingan akibat akumulasi lima kartu kuning dalam lima pertandingan Premier League berbeda. Dier memprediksi pertandingan melawan Bournemouth, yang duduk di peringkat ke-17 dan tidak pernah menang dalam tiga pertandingan terakhirnya, tidak akan mudah.

“Pertandingan akan berjalan sangat sulit,” ujar Dier sebagaimana dikutip dari situs resmi Tottenham. “Bournemouth mungkin kesulitan dalam beberapa pekan belakangan namun mereka adalah kesebelasan yang baik dan aku rasa mereka sudah membuktikan diri kepada banyak pihak musim ini.”

Delle Alli, pasangan Dier dalam posisi poros ganda, berpikiran sama walau ia optimis kesebelasannya akan baik-baik saja. “Pertandingan tidak akan mudah,” ujar Alli sebagaimana dikutip dari situs resmi Tottenham. “Bournemouth adalah kesebelasan yang hebat, mereka memiliki banyak kekuatan namun kami juga sama, jadi mudah-mudahan kami dapat memainkan permainan kami dan mendapatkan tiga poin dari sana.”

Bournemouth meraih delapan poin mereka musim ini dari kemenangan tandang melawan West Ham United, kandang melawan Sunderland, serta hasil imbang melawan Leicester City dan Watford.

Komentar