Seorang rockstar selalu identik dengan fans yang selalu ingin ada di dekatnya. Dan groupies merupakan kata yang lebih spesifik lagi yang ditujukan kepada fans yang fanatik hingga rela berhubungan lebih intim dan ikut ke mana band idolanya itu pergi dari satu panggung ke panggung lainnya. Tak heran, kharisma seorang rockstar di panggung selalu memikat hati groupies. Menjadi hal yang wajar jika mereka mempunyai ratusan groupies dari beberapa konser.
Slaven Bilic selain seorang pelatih dan juga mantan pemain sepakbola, ia juga seorang rockstar. Pelatih berusia 47 tahun tersebut juga merupakan gitaris dalam sebuah band bernama Rawbau, band rock asal Kroasia. Dari segi berpakaian, ia juga terlihat lebih kasual daripada pelatih pada umumnya. Dari situ bisa terlihat bahwa seorang rocktar selalu punya style tersendiri untuk menarik perhatian.
Kejadian menarik terjadi usai pertandingan derby London antara West Ham melawan Tottenham Hotspur, Kamis (3/3) kemarin. Pada pertandingan yang berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Hammers tersebut Bilic mendapat ciuman layaknya seorang rockstar turun dari panggung. Setelah menampilkan beberapa lagu andalannya dan konser telah usai, di situlah para groupies datang menghampiri. Namun dalam kejadian ini, mereka bukanlah groupies, melainkan Russel Brand. Seorang aktor dan komedian yang juga mantan kekasih penyanyi Katy Pery tersebut memang fans West Ham. Kemenangan atas Spurs membuat Russel sangat bahagia hingga memberikan ciuman kepada Bilic.
Kemenangan tersebut sangat pantas dirayakan. Pasalnya selain derby yang tentu sarat akan gengsi, Spurs merupakan musuh yang sangat sulit dikalahkan. Dengan performa yang apik musim ini tim besutan Mauricio Pochettino sukses bertengger di papan atas Liga Primer.
Buat West Ham, raihan tiga poin ini menjadi sangat penting demi upaya West Ham mendekat ke zone Eropa musim depan. Di bawah asuhan Bilic, West Ham berubah menjadi kuda hitam yang patut diperhitungkan dalam perebutan gelar juara Liga Primer. Mereka sukses membekuk tim-tim besar seperti Liverpool, Manchester City, Chelsea, serta Arsenal.
Jika Bilic sukses membawa West Ham ke Europa League atau bahkan Liga Champions, layaknya rockstar yang melebarkan jangkauan panggungnya, bukan tak mungkin jumlah groupies-nya akan kian bertambah.
foto: total-croatia-news.com
<fva>
Komentar