Ashley Cole yang sudah lama tak terdengar gaungnya lagi, kini kembali menampilkan performa apik dengan tim barunya yakni LA Galaxy. Mantan bek kiri Timnas Inggris tersebut sukses melakoni laga debutnya saat LA Galaxy menghajar DC United dengan skor telak 4-1 kemarin (7/3).
Seperti yang diketahui Cole terbang ke Amerika untuk bergabung bersama LA Galaxy pada 27 Januari lalu. Ia berkumpul bersama mantan bintang-bintang Liga Inggris seperti Robbie Keane dan Steven Gerrard yang sudah lebih dahulu bergabung bersama LA Galaxy.
Pada pertandingan yang digelar di StubHub Center, Cole sukses menjalani debutnya yang manis di Major League Soccer (MLS) setelah timnya berhasil meraup angka penuh pada laga pembuka kompetisi Liga Amerika tesebut. Sebelumnya pemain yang baru saja menjadi seorang ayah tersebut melakoni laga pertamanya saat menghadapi Santos Laguna dalam ajang CONCACAF Champions League.
Selain Cole, laga perdana juga dilakoni oleh Nigel De Jong yang baru bergabung dari AC Milan. Bersama rekan barunya tersebut Cole sukses meraih poin penuh bagi LA Galaxy. Padahal sebelumnya tim dengan jersey kebanggaan berwarna putih tersebut sempat tertinggal lebih dulu lewat gol cepat Lamar Neagle di menit kelima. Namun mereka berhasil memborong empat gol balasan di babak kedua lewat dua gol dari Mike Magee, Daniel Steres dan tendangan penalti dari Robbie Keane. Alhasil mereka sukses membalikan keadaan dan mengakhiri pertandingan dengan skor 4-1. Dengan kemenangan tersebut kini pasukan Bruce Arena itu kini menduduki peringkat teratas klasemen sementara di wilayah barat.
Tentu hasil tersebut tak terlepas dari kontribusi para bintang yang mereka punya. Selain Keane menciptakan satu gol, Gerrard berhasil menyumbangkan satu assist. Sementara De jong berhasil mengamankan lini tengah dan tentu saja Cole yang bermain gemilang di sisi kiri.
Khusus untuk Cole, pada laga tersebut ia berhasil melakukan delapan intersep, dua kali tekel sukses serta berhasil melakukan umpang terarah dengan persentase sebesar 77,8 persen. Dengan penampilan apiknya tersebut membuat pemain yang pernah berseragam Arsenal serta Chelsea tersebut masuk sebagai jajaran Team of The Week MLS minggu ini, bersama Mike Magee rekan setimnya yang sukses menciptakan brace pada laga tersebut.
Cole terakhir kali berseragam AS Roma namun jarang mendapatkan kesempatan bermain di era kepelatihan Rudi Garcia, pada saat itulah publik berpendapat bahwa pemain berusia 35 tahun tersebut sudah kehilangan tuahnya. Tapi siapa bilang, toh Cole langsung menjadi salah satu dari 11 pemain terbaik di MLS pada debut pertamanya.
Foto :Â 90min.com
Komentar