Guardiola Waspadai Benfica demi Persembahkan Treble di Musim Terakhirnya Bersama Bayern

Berita

by redaksi

Guardiola Waspadai Benfica demi Persembahkan Treble di Musim Terakhirnya Bersama Bayern

Pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola, mewanti-wanti anak asuhnya agar tetap waspada terhadap segala ancaman yang akan diberikan Benfica dalam babak perempatfinal Liga Champions Eropa, pada Rabu (6/4) dini hari nanti. Benfica memiliki striker yang telah mengemas 32 gol di segala ajang pada musim ini, Jonas. Selain itu mereka pun punya gelandang tengah yang sekarang sedang menjadi bahan pembicaraan, Renato Sanches. Pep menganggap kalau Benfica adalah kesebelasan dengan pertahanan terbaik di Eropa saat ini.

"Saya benar-benar terkesan dengan kondisi Benfica saat ini. Mereka memiliki backfour terbaik di Eropa. Pertandingan nanti akan menjadi menarik bagi kami," ujar Guardiola seperti dilansir The Guardian.

"Meski memiliki backfour terbaik, mereka bukan tim yang defensif. Mereka menerapkan garis pertahanan yang tinggi dan itu akan menjadi ujian bagi kami," tambah manajer yang pernah melatih Barcelona ini.

Pep Guardiola, yang musim depan akan meninggalkan Bayern Muenchen untuk menangani klub kaya raya asal Inggris, Manchester City, memiliki motivasi untuk menjuarai Liga Champions Eropa musim ini sebagai hadiah perpisahan setelah dua musim sebelumnya gagal mendapatkan trofi tersebut karena timnya terhenti di babak semifinal (kalah dari Real Madrid di musim 2013/2014 dan kalah dari Barcelona di musim 2014/2015).

Tapi, selain trofi Liga Champions Eropa, Guardiola memiliki satu quest utama dan terakhir yang harus ia laksanakan, yaitu mengantar Bayern Muenchen meraih treble. Pendahulunya di Muenchen, Jupp Heynckes, pernah melakukan hal ini sebagai tugas terakhirnya di Muenchen, dan Guardiola pun dituntut melakukan hal yang sama, meskipun ia sadar bahwa itu adalah tugas yang lumayan sulit.

"Semua orang di Muenchen menginginkan kami meraih treble musim ini, begitu juga orang-orang di klub Real Madrid dan Barcelona. Saya sadar bahwa jika saya belum memenangi tiga trofi di musim ini itu akan menjadi dosa saya saat meninggalkan Bayern. Saya akan memberikan yang terbaik. Bayern adalah salah satu klub besar di Eropa, bahkan dunia, tapi baru memenangkan treble sekali saja," ujar Guardiola.

(sf)

foto: thesun.co.uk

ed: fva

Komentar