Kabar mengejutkan datang dari Catalunya. Harian Catalunya, Sport, membuat jajak pendapat soal masa depan penyerang Barcelona, Neymar. Hasilnya tidak diduga karena 62% penggemar Barcelona mendukung ide untuk menjual Neymar.
Neymar saat ini menjadi bagian integral dalam trisula penyerangan Barcelona bersama Luis Suarez dan Lionel Messi. Namun, penurunan performa kapten Brasil tersebut secara tidak langsung amat mempengaruhi rekan-rekannya yang lain. Dari tiga pertandingan di La Liga, Barcelona kalah tiga kali secara beruntun. Performa Neymar pun mendapat sorotan karena ia belum mencetak gol dari lima pertandingan terakhirnya sebelum melawan Deportivo La Coruna.
Jajak pendapat ini sekaligus bertentangan dengan direktur klub yang menolak menjual Neymar ke Manchester City. Neymar sendiri memiliki klausul sebesar 150 juta pounds bagi kesebelasan yang ingin meminangnya.
“Tentu saja tidak. Ada sesuatu yang muncul, tapi saya telah mengatakan berulang kali kalau kami senang kepada Neymar. Dan Neymar tidak akan dijual. Kami bahkan tidak berpikir sedikitpun soal itu,” ucap direktur klub, Jordi Mestre.
“Ketika dia didatangkan untuk kami, ia memiliki kemampuan finansial sebagaimana kesebelasan lain ingin memberinya dengan uang lebih banyak. Dia ke sini untuk bermain karena dia ingin bermain sepakbola yang bagus, bersama Messi untuk memenangi trofi.”
Neymar sendiri tengah dalam pusat perhatian media. Selain performa di lapangan, apa yang ia tunjukkan di luar lapangan pun dianggap tidak pantas untuk seorang pemain Barcelona. Menurut koran La Vanguardia yang berbasis di Barcelona, Neymar kerap berpergian dan berpesta tanpa tahu waktu. Ia bahkan mengunjungi Brasil pada Maret lalu untuk menghadiri ulang tahun saudara perempuannya.
Di lapangan, hubungannya dengan Jordi Alba pun dikabarkan menjadi kurang harmonis. Usai kekalahan dari Valencia, Neymar terlihat berseteru dengan Alba yang tidak memberinya umpan. Tayangan televisi memperlihatkan kalau Neymar menyumpah pada rekannya tersebut.
Selain itu, Neymar pun ngotot untuk main bersama Brasil di Copa America 2016 pada Juni, serta Olimpiade di Rio de Janiero pada Agustus. Sementara itu, pihak klub menginginkan kalau Neymar tampi hanya di satu kompetisi.
Berdasarkan Fox Sport, Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, telah mengirimkan surat kepada Konfederasi Sepakbola Brasil, CBF, pada awal bulan ini yang meminta agar Neymar hanya main di satu kompetisi. Kabarnya, Barcelona merestui pilihan untuk bermain di Olimpiade yang dihelat pada 3-20 Agustus mendatang.
“Kami tidak bisa mencegahnya bermain di kompetisi FIFA, tapi kami merekomendasikan kalau dia hanya bermain di satu kompetisi, karena dia telah bermain di banyak pertandingan,” ucap Mestre, “Satu musim itu panjang dan sulit dan kami percaya kalau dia harus istirahat. Namun, itu adalah keputusannya. Kami telah membuat rekomendasi yang kami anggap terbaik untuk semua orang.”
Kala menghadapi Deportivo La Coruna, Barca menang 8-0. Bintang pada malam itu adalah Luis Suarez yang mencetak empat gol. Sementara itu, Neymar berkontribusi atas satu gol Barca.
foto: messinews.com
fva
Komentar