Pemain FPL Pilihan PanditFootball: Gameweek 5

Fantasy Premier League

by Pandit Fantasy Premier League

Pandit Fantasy Premier League

Scout dari Pandit Football Indonesia untuk Fantasy Premier League. Good luck, FPL managers. Salam panah hijau!

Pemain FPL Pilihan PanditFootball: Gameweek 5

Setelah disuguhi dengan pertandingan Liga Champions dan Liga Europa UEFA di tengah pekan ini, pekan pertandingan (gameweek) kelima Liga Primer Inggris akan dimulai kembali akhir pekan ini. Karena ada pertandingan early kick-off antara Chelsea melawan Liverpool pada pukul 02:00 WIB, maka tenggat waktu transfer pun otomatis akan terjadi lebih awal. Tenggat waktu transfer untuk Gameweek 5 adalah malam ini, Sabtu, 17 September 2016, pukul 01:00 WIB.

Beberapa kesebelasan yang bermain di tengah pekan ini adalah Arsenal (Rabu dini hari), Manchester City, Leicester City, Tottenham Hotspur (ketiganya Kamis dini hari), Manchester United, dan Southampton (keduanya Jumat dini hari). Jadi, untuk Anda yang memiliki pemain-pemain dari beberapa kesebelasan di atas, bisa diperhatikan kembali terutama mengenai faktor kebugaran dan rotasi pemain.

Kiper

Posisi penjaga gawang yang kami rekomendasikan adalah penjaga gawang Manchester City, Claudio Bravo (Man City, £5.5). Bravo memang membuat blunder saat melawan Manchester United, tapi itu hanya sebagian dari efek yang diberikannya dalam pertandingan secara keseluruhan. Keberadaannya bisa menjadi faktor yang membuat Man City menguasai pertandingan, sehingga mendekatkan Man City pada potensi clean sheet. Bournemouth menjadi tim paling sedikit ketiga dalam hal goal attempt sepanjang musim ini, sehingga kecil kemungkinannya The Cherries untuk mengancam gawang Bravo.

Pemain Bertahan

Menghadapi Middlesbrough di kandang sendiri, Leighton Baines (Everton, £5.5) masih kami unggulkan karena diproyeksikan menjadi penendang penalti utama Everton. Meski saat melawan Sunderland pada pekan lalu, Baines tidak mencatatkan statistik penyerangan yang istimewa, Baines masih memiliki potensi untuk memberikan gol/asis, jika mendapat kesempatan.

Scott Dann (Crystal Palace, £5.5) menjadi pemain bertahan kedua yang kami rekomendasikan. Dann berpotensi mencetak gol dan/atau meraih clean sheet pekan ini. Saat ini Dann adalah pemain bertahan yang mencatatkan goal attempt paling banyak di antara semua pemain bertahan lainnya.

Christian Fuchs (Leicester, £5.0) menjadi pemain bertahan lainnya yang kami pilih karena Burnley, lawan Leicester akhir pekan ini, menjadi kesebelasan yang paling sedikit melakukan goal attempt (32), di kotak penaltipun mereka hanya mencatatkan 15 kali ancaman ke gawang lawan. Situasi Andre Gray, striker utama Burnley, juga sedang tidak menentu karena masih tersangkut dengan FA atas kicauannya mengenai homofobia sebelumnya.

Halaman berikutnya: rekomendasi gelandang...

Komentar