Beda Kabar Antara Telegraph dan The Sun Perihal Courtois

Berita

by Redaksi 33

Redaksi 33

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Beda Kabar Antara Telegraph dan The Sun Perihal Courtois

Chelsea baru saja meraih kemenangan atas Tottenham Hotspur dalam laga yang digelar Minggu (27/11/2016) dini hari. Namun usai kemenangan tersebut, malah ada satu kabar yang mungkin sedikit membingungkan menimpa salah satu pemainnya, Thibaut Courtois. Kabar ini dihembuskan oleh dua media ternama Inggris, The Telegraph dan The Sun.

Seperti dikutip dari 101 Great Goals, ada sebuah kebingungan dan keraguan yang sedang secara tidak langsung ditanamkan oleh The Sun dan The Telegraph. Dua media itu memberitakan hal yang berbeda tentang masa depan Courtois di Chelsea.

The Telegraph memberitakan bahwa Courtois akan segera membicarakan tentang perpanjangan kontraknya di Chelsea. Mereka juga memberitakan bahwa selain Courtois, Diego Costa akan menjadi pemain yang segera memperpanjang kontrak dengan Chelsea. Di bawah asuhan Antonio Conte, kedua pemain ini menjadi kunci permainan.

Courtois sukses mencetak enam kali clean sheet (sebelum akhirnya kebobolan gol oleh Tottenham Hotspur). Sementara itu Costa sukses mencetak 10 gol dari 13 laga di Liga Primer bersama Chelsea musim 2016/2017. Catatan ini tentunya adalah catatan mengesankan, sehingga terasa wajar ketika The Telegraph memberitakan bahwa kedua pemain ini akan diganjar kontrak baru oleh The Blues.

Namun berita yang ditulis oleh The Sun mengabarkan hal yang berbeda. Media yang juga berselisih dengan Liverpool ini malah menuturkan bahwa Courtois memiliki peluang besar untuk pindah ke Real Madrid. Courtois, yang kontraknya akan habis 18 bulan lagi ini diberitakan tidak bahagia dengan tawaran kontrak baru yang diberikan oleh The Blues.

Mereka juga memberitakan bahwa sulit bagi mereka untuk mengikat Courtois karena ia menginginkan kontrak yang mahal. Secara garis besar, pemberitaan mereka sangat berbeda dengan The Telegraph yang mengabarkan bahwa Chelsea sudah pasti mengikat Courtois (juga Costa) untuk beberapa musim ke depan.

Media di Inggris memang dikenal sangat bebas. Karena kebebasan ini pula, tak jarang mereka terlibat masalah dengan beberapa otoritas sepakbola dunia. Media The Sun adalah satu dari media Inggris yang kerap terlibat masalah karena pemberitaan mereka yang tidak seimbang dan acap memberatkan salah satu pihak. The Sun pernah terlibat masalah dengan Luis Suarez, FIFA, Liverpool, dan bahkan FA itu sendiri karena pemberitaan mereka yang berlebihan ini.

Baca Juga: Luis Suarez dan Kebebasan Pers di Inggris yang Kebablasan

Jadi jika melihat pemberitaan di atas, Anda akan lebih percaya The Sun atau The Telegraph? Atau malah tidak percaya dua-duanya?

foto: @ChelseaFC

Komentar