Atletico Madrid berhasil meraih kemenangan berharga di ajang Copa del Rey yang dimainkan pada hari Rabu (4/1/17) dini hari WIB. Bertandang ke Estadio Gran Canaria, markas Las Palmas, Atletico berhasil unggul dengan skor 2-0. Kemenangan ini pun akan memudahkan langkah mereka untuk melaju ke babak delapan besar, mengingat leg kedua akan dimainkan di Vicente Calderon.
Menurunkan hampir seluruh kekuatan intinya, kecuali Jan Oblak yang masih mengalami cedera, membuat Atletico tidak kesulitan untuk tidak memperlihatkan permainan terbaiknya. Namun, butuh waktu hingga menit ke-24 bagi Atletico untuk mencetak gol pertamanya melalui Koke.
Atletico baru bisa berhasil memperlebar jarak pada babak kedua, tepatnya pada menit ke-51. Adalah Antoine Griezmann yang membuat skor menjadi 2-0. Bekerja sama dengan Kevin Gameiro di mulut gawang Las Palmas, Griezmann berhasil menyontek bola melalui sundulannya.
Kemenangan 2-0 bagi Atletico pun berhasil hingga laga usai. Khusus bagi Griezmann, gol yang dicetaknya ini merupakan gol pertamanya setelah ia melewatkan sembilan pertandingan dengan puasa gol.
Walau demikian, Griezmann membantah rumor tersebut. Ia pun mengaku sangat bahagia untuk tetap tinggal di Atletico Madrid. Namun dalam bursa transfer, apapun bisa terjadi.
foto: metro.co.uk
Komentar