Terbukti Bersalah dan Mendapatkan Hukuman, Firmino Minta Maaf

Berita

by redaksi

Terbukti Bersalah dan Mendapatkan Hukuman, Firmino Minta Maaf

Kabar tidak menyenangkan sedang menghampiri penyerang Liverpool, Roberto Firmino. Ia harus mendapatkan hukuman dari pengadilan setempat setelah kedapatan mengemudi dalam keadaan mabuk. Ia diberhentikan oleh Polisi saat sedang mengemudikan Range Rover miliknya di tengah kota Liverpool pada malam Natal tahun lalu.

Kepada pengadilan, penyerang asal Brasil tersebut mengakui perbuatannya. Akibat perbuatannya tersebut, Firmino harus menerima hukuman berupa denda sebesar 20 ribu paun dan larangan menyetir selama satu tahun. Pemain berusia 25 tahun ini pun meminta maaf atas perbuatan yang telah dilakukannya itu kepada pihak Liverpool.

"Saya memohon maaf tanpa syarat ke klub, manajer, rekan tim saya dan para pendukung karena telah menempatkan diri pada situasi seperti ini,” ujarnya seperti dikutip oleh ESPN FC. "Apa yang telah saya lakukan adalah salah dan merupakan contoh yang buruk. Saya berjanji kepada semua orang di keluarga LFC bahwa saya akan belajar dari kesalahan ini, belajar dari pengalaman ini, dan tidak mengulanginya di masa depan."

Pihak Liverpool pun dikabarkan sudah mengambil sikap terhadap perbuatan Firmino tersebut, namun tidak ingin mengungkapkan ke publik jenis tindakan yang mereka lakukan.

“Pemain telah didisiplinkan oleh klub atas perbuatannya dan mengingatkan dari tanggung jawabnya untuk sekarang dan masa depan,” ujar seorang juru bicara Liverpool seperti dikutip oleh ESPN FC."Sifat dari tindakan ini rahasia, namun tidak berdampak pada posisinya untuk bermain pada setiap pertandingan.”

Foto: thesun.co.uk

(gun)

Komentar