AC Milan dikabarkan selangkah lagi akan mendatangkan mantan bek Juventus, Martin Caceres. Pemain berusia 29 tahun tersebut sudah tidak memperkuat kesebelasan mana pun sejak kontraknya tidak diperpanjang oleh Juventus pada musim panas 2016 lalu.
Sebenarnya memang bukan pada saat ini saja Milan dikabarkan tertarik untuk merekrut sang pemain. Pada musim panas 2016 lalu juga sempat gencar diberitakan ia akan bergabung dengan Milan. Namun hal tersebut urung terjadi.
Kali ini kepindahan Caceres ke Milan sepertinya akan benar-benar terwujud. Menurut Calciomercato, pemain asal Uruguay tersebut akan menjalani tes medis di Milan, Jumat (3/2/2017) waktu setempat dan hal ini sudah dikonfirmasi oleh Milan TV.
Kondisi Milan sekarang memang sangat membutuhkan seorang pemain belakang baru. Hal ini dikarenakan banyaknya pemain belakang mereka yang menderita cedera. Nama-nama seperti Mattia De Sciglio, Davide Calabria, dan Luca Antonelli saat ini sedang berada di meja perawatan untuk menyembuhkan cedera yang mereka alami.
Caceres yang merupakan pemain serba bisa yang mampu bermain di semua posisi di lini belakang tentu akan menjadi solusi yang tepat bagi Milan. Ditambah lagi dengan pengalamannya yang pernah bermain di Serie A bersama Juventus, hal ini akan berdampak positif untuk pertahanan Milan. Dengan statusnya juga yang tidak memiliki klub, ia bisa direkrut kapan pun serta Milan tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun untuk mendatangkannya.
Sebelum dikabarkan ke Milan, mantan pemain Barcelona ini juga sempat diincar banyak kesebelasan seperti West Ham United, Crystal Palace, Fiorentina, dan Trabzonspor. Ia bahkan sudah pernah menjalani tes medis di Trabzonspor, namun ia gagal melewati tes medis tersebut.
Foto: skysports.com
(gun)
Komentar