Timnas Inggris berhasil mengalahkan Lithuania pada lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup F, Minggu (26/3). Inggris berhasil menang 2-0 lewat gol yang disarangkan Jermain Defoe dan Jamie Vardy. Kemenangan tersebut membuat Inggris mengumpulkan 13 poin dari lima pertandingan, hasil dari empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Namun yang paling dibicarakan setelah laga tersebut bukan keberhasilan Inggris memperbesar kans mereka untuk melangkah ke Piala Dunia 2018, melainkan wajah penyerang mereka, Jamie Vardy. Vardy, yang masuk menggantikan Defoe, matanya terlihat berbeda. Selain terlihat lebam, ia seperti berkantung mata dan menggunakan eyeliner.
https://twitter.com/Flexo777/status/846049294989824000
Fans-fans timnas Inggris pun berspekulasi mengenai apa yang terjadi dengan mata Vardy. Ada yang mengatakan Vardy habis pesta semalaman, ada juga yang mengatakan hal itu terjadi karena Vardy memukul wajahnya sendiri karena gagal menyelesaikan peluang, hingga karena lebih memilih bermain untuk timnas ketimbang merayakan hari ibu, yang tentu saja hanya guyonan netizen.
https://twitter.com/WAFCAaron/status/846051831658754048
https://twitter.com/paulifd/status/846060721519706112
https://twitter.com/BrianL097/status/846054503757594626
https://twitter.com/dvtavfc/status/846051860838539264
Di tengah desas-desus spekulasi mengenai mata Vardy, istri Vardy, Rebekah Vardy, juga turut mengomentari apa yang terjadi pada suaminya tersebut. Menurutnya, hitamnya mata Vardy disebabkan oleh bola.
https://twitter.com/RebekahVardy/status/846049253097177088
Usai pertandingan, Vardy pun kemudian menjelaskan apa yang terjadi padanya. Dan seperti kata sang istri, mata lebam Vardy disebabkan oleh bola, bukan karena yang lain.
"Ini hanya kecelakaan. Mata saya terkena sambaran bola. Itulah sepakbola, saya rasa seperti itu," ujarnya pada ITV Sport.
Meski Vardy sudah buka suara, penyebab mata lebam Vardy masih misteri. Karena hingga saat ini tidak/belum ada yang bisa menunjukkan insiden mana yang membuat Vardy seperti itu.
https://twitter.com/itvfootball/status/846051489948880897
https://twitter.com/TobyAston/status/846051879423500288
Komentar