Dua pekan jeda internasional ini memang menjadi ujian yang cukup berat bagi para manajer FPL. Bukan karena tidak ada pertandingan saja, tapi juga karena banyaknya kabar cedera dari laga-laga internasional tersebut.
Nama yang paling menjadi sorotan tentunya adalah Seamus Coleman. Sembari kami mengharapkan kesembuhan atas cedera berat yang dialaminya, kehilangan bek asal Republik Irlandia ini membuat para manajer FPL harus memikirkan alternatif yang ideal. Selain Coleman, ada juga Adam Lallana yang harus menepi untuk waktu yang lama.
Selain nama-nama yang dibawa ke timnas, kabar cedera juga muncul dari Petr Cech, Manolo Gabbiadini, dan Virgil Van Dijk. Belum menghitung nama-nama yang sempat meragukan tampil, seperti Kevin De Bruyne dan Diego Costa.
Pantau terus konferensi pers yang diselenggarakan setiap kesebelasan dan kabar terbaru menjelang pertandingan, tetapi hati-hati juga, karena besok adalah tanggal 1 April. Waspada dengan berita-berita yang bisa saja menjebak tim FPL kita.
Ketidakjelasan kabar-kabar pemain - juga dikarenakan beberapa pemain harus menjalani pertandingan timnas pada tengah pekan, membuat kita juga mesti lebih jeli memilih pemain spekulatif.
Apa Itu Pemain Spekulatif?
Jika Anda baru pertama kali membaca serial artikel pemain spekulatif FPL kami, perlu kami jelaskan terlebih dahulu.
Kriteria pemilihan pemain spekulatif pada artikel kami cukup sederhana, yaitu pemain yang dimiliki dengan kisaran 5.0%+ atau ke bawah.
Pemilihan pemain berkategori spekulatif dapat dibutuhkan jika para manajer FPL berniat mengejar poin lawan di mini-league. Pemain-pemain seperti ini bisa menjadi pembeda yang membuat tim manajer FPL mendapat poin tanpa tersaingi banyak manajer lain.
Tapi penamaan spekulatif juga bukan tanpa alasan, karena memilih pemain dengan kepemilikan rendah membuat manajer FPL kesulitan bersaing jika para pemain dengan angka kepemilikan tinggi meraih poin besar. Jika Anda adalah seorang risk taker maka artikel ini akan cocok untuk Anda.
Rekap Pemain Spekulatif Gameweek 29
Daftar pemain spekulatif GW29 tidak berhasil meneruskan catatan baik kami yang hampir selalu menghadirkan poin, setidaknya oleh satu orang, di setiap GW. Kalaupun ada yang patut dibanggakan, itu adalah konsistensi ketiga pilihan kami menghadirkan jumlah poin yang sama, Christian Benteke, Georginio Wijnaldum, dan Marcus Rashford harus mengakhiri pertandingan tanpa mencetak gol ataupun memberikan asis, sehingga berakhir dengan 2 poin saja.
Pemain Spekulatif Gameweek 30
Ketiga pemain ini bisa saja memberikan poin, mengingat jadwal dan statistik mereka yang lumayan bagus pada pekan ini. Berikut di antaranya...
James Ward-Prowse (Southampton)
Harga: 5.0
Kepemilikan: 0.5%
Ward-Prowse berhasil mengemas 10 poin pada pertandingan GW29 lalu. Dengan demikian, dalam tiga pertandingan terakhir Southampton, dia sudah membuat 1 gol dan 1 asis. Tapi keahlian Ward-Prowse terletak pada bola-bola matinya. Tendangan bebas dan tendangan sudut beberapa kali diambil olehnya dan sering dipuji sebagai salah satu penendang bola mati terakurat di liga. Statistik tembakannya juga mendukung penampilan baiknya belakangan ini. Ward-Prowse tercatat sebagai pemain dengan jumlah tembakan kedua terbanyak di Southampton dalam empat pertandingan terakhir, setelah Gabbiadini, meski sebagian tembakannya lebih banyak dibuat dari luar kotak penalti.
Kamil Grosicki (Hull)
Harga: 5.5
Kepemilikan: 0.3%
Grosicki memang baru membuat 2 asis saja sejak mulai sering dimainkan oleh Marco Silva, manajer Hull. Tapi statistik tembakannya adalah satu-satunya yang mencapai dua digit di antara pemain Hull lainnya dalam empat pertandingan terakhir (13), dengan 8 di antaranya berasal dari tembakan jarak jauh. Begitu pula dengan statistik penciptaan peluangnya yang merupakan angka terbanyak di kesebelasannya. West Ham sebagai lawan Hull kini sedang mengalami masalah di lini pertahanan (lagi), statistik menunjukkan bahwa mereka menjadi kesebelasan yang paling banyak menerima peluang berbahaya dalam empat pertandingan terakhir (15 kali) dan harus kebobolan 9 kali.
Marc Albrighton (Leicester)
Harga: 4.9
Kepemilikan: 0.9%
Pemain yang satu ini bisa menjadi senjata rahasia para manajer FPL yang menginginkan aset Leicester. Harganya yang berada di bawah 5.0 tentu tampak menguntungkan bila para manajer membutuhkan gelandang kelima yang murah dan berpotensi produktif. Sudah 2 asis dibuat Albrighton dalam tiga pertandingan terakhir (statistik sengaja dikerucutkan jadi tiga saja, dari sejak Craig Shakespeare melatih). Selama tiga pertandingan tersebut, Albrighton berhasil mencatat sentuhan di kotak penalti dengan jumlah yang lebih banyak dari nama-nama seperti Riyad Mahrez dan Shinji Okazaki. Keunggulannya yang lebih terlihat jelas ada pada angka penciptaan peluangnya yang menjadi angka tertinggi di antara rekan-rekan satu kesebelasannya. Selain itu, Albrighton juga menjadi penendang tendangan sudut Leicester untuk memperbesar potensi asis.
***
Salam panah hijau dan semoga mendapat poin di atas rata-rata.
Harga pemain dan angka kepemilikan akurat per 31 Maret 2017.
Komentar