Donnarumma Siap Kembali Bicarakan Kontrak Baru Bersama AC Milan

Berita

by redaksi 73101

Donnarumma Siap Kembali Bicarakan Kontrak Baru Bersama AC Milan

Drama transfer kiper muda AC Milan, Gianluigi Donnarumma mulai menemui titik terang. Kiper yang akrab disapa Gigio itu dikabarkan siap kembali membicarakan kontrak baru bersama Rossoneri. Agennya, Mino Raiola juga dilaporkan siap membahas soal kontrak Donnarumma. Ia akan diwakili saudaranya, Enzo Raiola menemuinya di Polandia, tempat ia membela timnas U21 Italia pada ajang Piala Eropa U21.

Kontrak Donnarumma akan berakhir pada Juni 2018 dan ia sempat membuat Milan geram karena menolak tawaran kontrak baru. Ia bahkan sempat mendapat ancaman dari Milan beserta keluarganya. Agennya pun juga tak luput dari ancaman tersebut.

Namun, CEO baru AC Milan, Marco Fassone dilaporkan adalah sosok yang membuat Donnarumma berubah pikiran dan bersedia bermain kembali untuk AC Milan. Dilansir Calcio Mercato, Fassone bersama direktur olahraga Milan, Massimilliano Mirabelli siap menunda negosiasi transfer kiper Genoa, Mattia Perin dan kiper Juventus, Neto untuk mengembalikan Donnarumma.

Sebelumnya, Mattia Perin dan Neto menjadi alternatif incaran AC Milan jika Donnarumma memutuskan untuk hijrah ke klub lain. Kini, Fassone juga direncanakan siap bertemu dengan Raiola dalam beberapa hari ke depan untuk membahas kontrak kliennya.

Mantan pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, yang pertama kali mengorbitkan Donnarumma, mengatakan ia harus tetap bertahan di Milan dan mematangkan kemampuannya bersama orang-orang yang mengenal dan mencintai dirinya.

"Donnarumma adalah kiper yang hebat dan saya selalu memperhatikannya. Tapi ia masih berusia 18 tahun. Dia masih membutuhkan waktu untuk mematangkan kemampuannya sebagai kiper dan jika saya menjadi dia, tentu lebih baik melakukan itu di klub di mana anda dicintai semua orang, sabar dan mau memberi anda kesempatan untuk berkembang," ujarnya dilansir Football Italia.

"Saya juga mengerti [Mino] Raiola yang telah melakukan pekerjaannya dengan baik dan mendapat banyak keuntungan dari kliennya. Saya hanya berpikir Gigio masih sangat muda, ia masih memiliki 20 tahun pada kariernya jadi tak perlu terburu-buru [ke klub besar]."

foto: prensalibre.com

(AP)

Komentar