Theo Hernandez, Rekrutan Baru Real Madrid dari Klub Tetangga

Berita

by Redaksi 25

Redaksi 25

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Theo Hernandez, Rekrutan Baru Real Madrid dari Klub Tetangga

Real Madrid resmi mengamankan jasa pemain muda Prancis, Theo Hernandez. Theo direkrut dari klub rival sekotanya, Atletico Madrid, dengan harga dilaporkan 30 juta euro. Pemain berusia 20 tahun tersebut diikat kontrak sepanjang enam tahun bersama Los Blancos.

Theo Hernandez lahir di Marseille pada 6 Oktober 1997. Sejak berusia 10 tahun, Theo bergabung dengan akademi Atletico Madrid. Tahun 2015, Theo dipromosikan ke tim Atletico Madrid B bermain di Tercera Division. Ia tampil 10 kali bersama tim cadangan Atletico.

Musim 2016/17, Theo memperpanjang kontrak dengan Los Rojiblancos hingga 2021. Setelah itu, Theo menjalani masa pinjaman setahun bersama Deportivo Alaves. Ia menjalani debutnya di La Liga saat berimbang 0-0 melawan Sporting Gijon di kandang. Ia mencetak gol perdananya di akhir musim La Liga saat ia mencetak gol tunggal kemenangan melawan Athletic Bilbao di kandang.

Theo bermain sebanyak 32 kali di La Liga dan tampil di tujuh pertandingan Alaves di Piala Raja Spanyol (Copa Del Rey). Ia sukses membawa Alaves ke Final Piala Raja, sebelum ditaklukkan Barcelona 1-3. Theo mencetak satu-satunya gol Alaves di final melalui tendangan bebas yang sempat menyamakan kedudukan di babak pertama.

Usai menjalani masa pinjamannya, Theo akhirnya menerima pinangan Real Madrid. Mereka mengonfirmasi perekrutan pemain yang bersinar bersama Prancis U20 itu di situs resminya.

“Real Madrid dan Atletico Madrid telah menyetujui transfer Theo Hernandez yang akan dikontrak selama enam musim. Theo akan diperkenalkan pada Senin (10/07/2017) mendatang pukul 19.30 di hadapan petinggi Real Madrid, setelah menjalani tes medis.”

Atletico Madrid juga telah memastikan pemain binaannya tersebut telah bergabung Real Madrid di situs resminya. Mereka menyebutkan Theo sudah ingin bergabung dengan tim asuhan Zinedine Zidane itu. Theo sendiri tak pernah menjalani debut profesionalnya bersama Atletico. Ia hanya bermain di dua laga pramusim melawan Numancia dan Melbourne Victory.

“Theo, yang memiliki kontrak hingga 2021, telah beberapa kali menolak perpanjangan kontrak dari Atletico dan tawaran dari klub Eropa lainnya yang menginginkan jasanya. Di saat bersamaan, ia juga sering menyampaikan niatnya untuk bermain bersama Real Madrid.”

Theo diperkirakan takkan langsung menjadi pilihan utama Zidane karena posisi bek asal Brazil, Marcelo yang tak tergantikan. Namun, dengan hengkangnya Fabio Coentrao ke Sporting Lisbon, Theo bisa menjadi pelapis utama dari Marcelo. Ia juga berkesempatan membuktikan potensinya karena Madrid akan turun di banyak turnamen musim depan.

Transfer ini juga mengakhiri ‘pakta non-agresi’ klub Madrid – sebuah kesepakatan antar klub Madrid untuk tidak merekrut pemain satu sama lain.

foto: Sports News Instant

Komentar