Pekan ini, para manajer di Liga Primer Inggris atau para manajer FPL hanya diberi waktu istirahat sebentar sebelum harus kembali mempersiapkan timnya untuk kembali bertanding di tengah pekan. Gameweek 15 akan berlangsung pada hari Rabu, 4 Desember 2019 pukul 02.30 WIB, di mana laga Crystal Palace vs Bournemouth menjadi laga pembuka untuk GW15.
Kami kembali hadir untuk memberikan rekomendasi para pemain yang punya potensi mendulang poin lebih lewat gol yang dicetak. Memberikan asis, atau sekedar mendapatkan poin dari hasil nirbobol para pemain belakang dan juga kiper. Sebelum dimulai, kami ingatkan bahwa batas tenggat waktu GW15 ini adalah Rabu, 4 Desember pukul 01.30 WIB. Jangan sampai terlewat, ya.
Untuk posisi penjaga gawang, Kasper Schemeichel (Leicester City, £5.3) kami pilih karena performa lini pertahanan Leicester City cukup baik di empat gameweek terakhir. Meski di GW14 lalu gawang Schemeichel kebobolan, tapi apabila melihat catatan empat gameweek terakhir, Leicester menjadi tim paling sedikit menerima tembakan tepat sasaran, hanya tujuh tendangan mengarah ke gawang Scheimeichel. Dari tujuh tembakan tersebut, hanya satu gol yang berhasil masuk. Menghadapi Watford yang dalam empat gameweek terakhir menjadi tim paling sedikit keempat dalam melepaskan tembakan, rasanya Scheimeichel bisa mencatatkan nirbobol di akhir pertandingan.
Melihat di GW15 ini Leicester City akan berhadapan dengan Watford yang merupakan tim dengan catatan melakukan tembakan tersedikit keempat di empat gameweek terakhir, kami memberanikan diri untuk merekomendasikan double defense dari lini pertahanan Leicester. Untuk pemain belakang Leicester yang kami pilih untuk GW15 ini adalah Benjamin Chillwell (Leicester City, £5.9)
Hal yang paling diharapkan dari Chillwell adalah sebuah asis dari dirinya. Dalam empat gameweek terakhir ini, ia tercatat mampu menciptakan 7 kali chances created (terbanyak keempat) dan melepaskan 19 kali umpan silang. Selain itu, sisi kanan pertahanan Watford terbilang lebih lemah dari pada sisi kiri, 12 peluang lawan tercipta dari sisi tersebut lebih banyak dari sisi kiri yang hanya tercipta 9 peluang lawan. Dengan catatan tersebut, tentu Chillwell yang aktif ketika menyerang bisa memanfaatkannya.
Matt Doherty (Wolverhampton Wanderers, £6.0). Pemain yang berposisi sebagai bek-sayap ini sering kali maju membantu serangan Wolves. Dalam catatan statistik di empat gameweek terakhir, Doherty tercatat melepaskan 6 kali tembakan (terbanyak kedua di antara pemain belakang), melakukan 18 kali sentuhan di dalam kotak penalti (terbanyak di antara pemain belakang), menciptakan 3 kali peluang, dan mencetak satu gol di GW14 lalu. Menghadapi West Ham yang merupakan tim paling sedikit kedua dalam melepaskan tembakan, Doherty berpotensi meraih poin nirbobol di akhir pertandingan.
Dalam catatan statistik di empat gameweek terakhir, John Lundstram (Sheffield United, £5.0) tercatat sebagai pemain belakang yang paling banyak melepaskan tembakan, total ia melepaskan 13 tembakan. Lundstram juga tercatat cukup sering melakukan sentuhan di dalam kotak penalti, total 11 kali sentuhan ia catatkan di mana catatan tersebut menjadi yang terbanyak kedua di antara para pemain belakang lainnya. Dengan catatan aksi menyerang tersebut, Lundstram punya potensi untuk bisa membobol gawang Newcastle yang dalam kurun waktu yagn sama ditembak lawan sebanyak 73 kali (terbanyak kedua) dan kebobolan 7 gol.
***
Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.
Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 3 Desember 2019.
Komentar