Derbi London antara Fulham dan Arsenal dijadwalkan di pekan perdana Liga Inggris 2020/21, Sabtu (12/9/2020) pukul 18.30 WIB. Anak asuh Scott Parker harus menghadapi lawan berat di partai Premier League pertama mereka.
Sukses promosi setelah semusim di Divisi Championship, Tom Cairney dan kolega tentu tidak ingin mengulangi kesalahan musim 2018/19. Musim itu, Fulham hanya mampu finis di peringkat ke-19 dan terlempar kembali ke Championship.
Jelang dimulainya musim ini, Parker mengaku ingin timnya bertahan sebagai klub mapan Premier League. Eks pemain West Ham United itu hendak meniru keberhasilan tim promosi Sheffield United yang berhasil tampil konsisten musim lalu.
“Selain taktik, yang tentu saja kami mengerti, terdapat dinamika yang lebih besar, yang mana adalah kebersamaan skuat, sebuah skuat yang bersatu, sebuah skuat yang memiliki pengertian sama, sebuah skuat yang paham akan seperti apa liga ini dan apa yang kami hadapi setiap waktunya,” ucap Parker dilansir laman resmi klub.
Untuk menunaikan misinya, tugas pertama Parker adalah menghentikan tren negatif The Cottagers melawan Arsenal. Fulham tercatat selalu kalah dalam lima pertemuan terkini kontra The Gunners. Pada musim 2018/19, Fulham dua kali kalah dengan skor mencolok, yaitu 4-1 dan 1-5.
Arsenal sendiri datang ke Craven Cottage dengan ambisi meraih poin penuh. The Gunners mengincar tripoin berharga untuk bersaing di empat besar Liga Inggris musim ini.
Mikel Arteta hendak mengembalikan status Arsenal sebagai klub papan atas EPL. Masuk menggantikan Unai Emery pada Desember 2019, eks asisten Pep Guardiola itu berhasil mengangkat performa The Gunners.
Kendati hanya mampu finis di peringkat delapan—terendah bagi Arsenal sejak 1995—Arteta menorehkan serangkaian hasil impresif pada akhir musim. The Gunners berhasil menjuarai Piala FA dan mengalahkan Liverpool di ajang Community Shield.
Berkat keberhasilan itu, Arteta pun semakin dipercaya untuk memimpin proyek mengembalikan kejayaan Arsenal setelah era Arsene Wenger. Pada 11 September, Arteta yang sebelumnya berstatus pelatih kepala dijadikan manajer tim utama Arsenal.
“Saya hanya ingin membuat klub ini lebih sukses di negara ini secepat mungkin dan dengan cara berkelanjutan. Itulah ambisi saya. Itu ambisi kami dan kami harus melakukannya bersama-sama,” ucapnya dilansir laman resmi Arsenal usai diresmikan sebagai manajer.
Jelang laga ini, The Gunners akan berusaha mempertahankan momentum kemenangan di akhir musim lalu. Formasi 3-4-3 dengan Pierre-Emerick Aubameyang sebagai penyerang kiri kemungkinan besar akan kembali diturunkan Arteta.
Di lain sisi, rekrutan anyar Arsenal juga berpeluang melakoni debut dalam laga ini. Willian dan William Saliba dilaporkan dalam kondisi bugar dan siap tampill lawan Fulham.
Sementara di kubu tuan rumah, Fulham bakal berusaha mempertahankan performa impresif di babak play-off Championship. Para pemain inti The Cottagers di Divisi Championship seperti Tom Cairney, Joe Bryan, dan Aleksandar Mitrovic akan kembali diandalkan dalam laga ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Fulham (4-3-3): Marek Rodak; Denis Odoi, Tim Ream, Michael Hector, Joe Bryan; Mario Lemina, Harrison Reed, Tom Cairney; Anthony Knockaert, Aleksandar Mitrovic, Ivan Cavaleiro.
Arsenal (3-4-3): Bernd Leno; William Saliba, Rob Holding, Kieran Tierney; Cedric Soares, Dani Ceballos, Granit Xhaka, Bukayo Saka; Willian, Eddie Nketiah, Pierre-Emerick Aubameyang.
Pertandingan Fulham melawan Arsenal dapat Anda saksikan di Mola TV. (Klik di sini)
Komentar