Lawan Manchester City, Wolves Buru Kemenangan ke-2000

Analisis

by Redaksi 6

Redaksi 6

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Lawan Manchester City, Wolves Buru Kemenangan ke-2000

Pertandingan pekan kedua Premier League 2020/21 antara Wolverhampton Wanderers dan Manchester City bakal dimainkan pada Selasa (22/9/2020) pukul 02.15 WIB di Stadion Molineux. Tuan rumah berharap rekor apik mereka kontra City berlanjut demi rekor kemenangan ke-2000.

Pada Premier League 2019/20, Wolves sukses dua kali mempecundangi City, di Molineux dan Etihad. Semenjak promosi dua musim silam, skuad Nuno Espirito Santo tercatat baru menelan satu kekalahan dari Manchester City. Lain itu, City belum pernah menang di tiga lawatan terakhirnya ke Molineux.

Jika berhasil menang, Wolves akan menjadi tim Liga Inggris keempat yang mampu menorehkan 2000 kemenangan. Dari seluruh tim di empat divisi liga Inggris, hanya ada tiga klub yang pernah mencapai rekor tersebut, yakni Arsenal, Liverpool, dan Manchester United.

Wolves sendiri tampil impresif dalam laga pekan perdana menghadapi Sheffield United. Raul Jimenez dan kolega menang dengan skor meyakinkan 2-0. Sementara di kubu City, ini merupakan laga pertama The Citizens musim ini.

“Anda tahu tiap pertandingan selalu berbeda. Hal baru selalu terjadi. Kami akan memberikan atensi kepada kualitas Manchester City. Tetapi di saat bersamaan, kami akan mencoba membangun ide kami, permainan kami, dan melakukan yang terbaik,” kata Nuno Espirito Santo dikutip dari situs resmi Wolves.

“Ini akan menjadi laga berat, dan kami memperkirakan hal tersebut. Tetapi kami ingin bersaing melawan tim yang fantastis itu,” tandas pelatih asal Portugal.

Link streaming Wolverhampton Wanderers vs Manchester City

Misi Wolves tentu tidak akan mudah. City merupakan tim pertama dalam dua dekade terakhir yang mampu sembilan kali beruntun memenangkan laga perdana musim. Apabila mereka mampu menang, City akan menyamai rekor 10 kemenangan beruntun Aston Villa pada 1891-1900.

Citizens masih kehilangan penyerang andalannya, Sergio Aguero. Penyerang asal Argentina itu sudah absen sejak Juni silam. Pep Guardiola juga mengonfirmasi bahwa Aymeric Laporte belum siap untuk bermain, meskipun telah kembali berlatih usai cedera.

Posisi Laporte kemungkinan akan diisi oleh pemain anyar mereka, Nathan Ake. Musim lalu, Ake bermain untuk Bournemouth, mencatatkan 68% tekel sukses, mencetak dua gol, dua asis, serta membantu The Cherries meraih empat nirbobol dari 29 penampilan.

Berpatokan kondisi tim terkini dan rekor empat pertemuan terakhir, pertandingan diprediksi akan berakhir imbang. Wolves memiliki rekor apik kontra Citizens dan akan tampil dengan kekuatan penuh. Sementara pelapis Laporte, Nathan Ake masih butuh beradaptasi dengan taktik Pep.

Dari catatan statistik musim 2019/20, ketergantungan City terhadap Laporte masih tinggi. Musim lalu, saat Laporte bermain, City memperoleh 13 kemenangan dan hanya kalah dua kali dari 15 pertandingan. Tanpa Laporte, City kalah tujuh kali dari 21 pertandingan musim lalu.

Perkiraan Susunan Pemain

Wolves (3-4-3): Rui Patricio; Willy Boly, Conor Coady, Romain Saiss; Adama Traore, Leander Dendoncker, Joao Moutinho, Fernando Marcal; Daniel Podence, Raul Jimenez, Pedro Neto.

Manchester City (4-3-3): Ederson Moraes; Kyle Walker, Eric Garcia, Nathan Ake, Benjamin Mendy; Kevin De Bruyne, Rodrigo, Ilkay Gundogan; Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, Raheem Sterling.

Pertandingan Wolverhampton Wanderers vs Manchester City dapat Anda saksikan di Mola TV (klik di sini).

Komentar