Ada-ada saja tingkah pemain muda Real Madrid ini. Sebagai salah satu gelandang andalan Real Madrid Asier Ilaramendi diancam mendapatkan denda dan hukuman akibat ulahnya yang berpakaian ala batman dalam sebuah karnaval bertajuk Azpetia di kota Basque.
Sebenarnya bukan berkostum ala batman yang membuat ia dihukum, tapi ulahnya yang berhadap-hadapan dengan banteng lah yang membuat ia dikecam. Perilakunya itu tentu membuat ia bisa melukai dirinya sendiri. Hal ini terungkap dalam sebuah video di Youtube yang menggambarkan jelas pemain yang sering dipanggil Illara bermain-main dengan seekor banteng yang sedang mengamuk.
Terkait hal ini Illarra mengakui bahwa ia telah melakukan kesalahan, karena itu dia meminta maaf kepada klub dan rekan satu timnya dan pasrah akan denda yang akan diterimanya.
Menyikapi hal ini, pelatih Carlo Anceloti memberikan tanggapan. Saat ditanya surat kabar Spanyol Marca, Ancelotti tak bisa menahan gelak tawa atas kasus yang menimpa Illara."Ada kode disiplin seperti di setiap klub sehingga pemain menghindari melakukan sesuatu yang berbahaya. Ini adalah pertama kalinya aku melihat seorang pemain bermain-main dengan banteng. Dia telah meminta maaf dan saya pikir dia tidak akan melakukannya lagi" kata Ancelloti sambil tersenyum.
Ancelloti menganggap hal itu sebagai angin lalu dan ingin melupakannya. "Saya sangat senang dengan Illarra. Dia banyak berkembang, dia mendapatkan lebih percaya diri dan sedikit kepribadian di lapangan," tutupnya.
(WAM)
[video id="282_PL6mXBM" site="youtube"][/video]
Komentar