Malam nanti, kota Manchester tampaknya akan menjadi kota paling sibuk di seantero Inggris. Pasalnya, kota pelabuhan itu kan melangsungkan derbi Manchester edisi 2 musim ini.
Kali ini, Manchester United akan bertindak sebagai tuan rumah. Aroma dendam pun mulai terasa di kubu tuan rumah. Maklum saja, di pertemuan sebelumnya Manchester Merah harus menyerah 4-1 di Etihad Stadium.
Namun, mengamankan poin penuh di kandang bukan perkara mudah bagi anak asuhan David Moyes. Karena, selain sang rival sedang berada di top peforma, mereka juga belum bisa memainkan sang kapten, Nemanja Vidic, yang masih terkena larangan bermain. Ini tentu menjadi maslah tersendiri bagi barisan bek United.
Selain itu, pelapis Vidic macam Rio Ferdinan, Criss Smalling, ataupun Jhonny Evans pun belum dinyatakan sepenuhnya fit. Tapi, meski punya sederet masalah di barisan belakang, tak lantas membuat David Moyes patang arang. Ia tetap optimis dapat memenangi pertandingan.
âKami harus terus bermain sebaik mungkin. Semua pertandingan sebenarnya pertandingan penting. Karenanya, kami pun harus selalu memenanginya untuk menunjukkan di level mana United berada,â ungkap Moyes saat ditemui pada sesi persiapan tim (24/3).
Jadi, mampukah, Manchester Merah membalas dendamnya?
(mul)
Komentar