"Stadion Mini" yang Urung Dibangun Manchester United

Berita

by Redaksi 46

Redaksi 46

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Manchester City memang bikin iri. Bukan cuma mampu membeli pemain dan pelatih berbanderol mahal, City pun mampu mengembangkan infrastruktur yang semestinya dimiliki oleh setiap kesebelasan. Salah satunya adalah Etihad Campus yang terkenal itu. Dalam lingkungan seluas 80 hektar tersebut, terdapat 16 lapangan standar FIFA, satu lapangan di dalam ruangan (indoor), dan satu lapangan yang dikelilingi tribun atau yang dikenal dengan “Academy Stadium”.

Media pun menyebut Academy Stadium yang berkapasitas tujuh ribu kursi tersebut sebagai “stadion mini”; mini bukan karena lapangannya, melainkan kapasitas tribunnya. Academy Stadium pun menjadi rumah buat tim muda dan tim perempuan Manchester City. Selain itu, kantor City pun bertempat di tribun barat Academy Stadium, sehingga hiruk pikuk aktivitas City berpusat di sana.

Hal yang kontras justru dialami tim muda Manchester United, kesebelasan dari Manchester sebelah barat. Seperti dikutip dari The Guardian, tim muda MU justru tak memiliki stadion atau lapangan tetap saat menjamu lawan.

Baca juga: Investasi Lewat Akademi Manchester City

Di pertandingan U-21 misalnya, tim muda MU bermain menghadapi Oldham Athletic di Aon Training Complex. Di beberapa pertandingan lainnya, mereka pun bermain di Old Trafford dan Leigh Sport Centre. Dalam beberapa musim ke belakang pun tim muda MU pernah berkandang di Moss Lane, AJ Bell Stadiun, Northwich Victoria's Stadium, dan Ewen Fields.

Hal ini memunculkan ide buat MU untuk membangun stadion mini serupa. Desember tahun lalu, mencuat rencana kalau Manchester United akan membangun "stadion mini" sebagai bagian pengembangan akademi.

Namun, rencana tersebut urung terjadi. Selasa (7/3) kemarin, pihak klub memutuskan untuk menunda pembangunan "stadion mini" yang nantinya digunakan untuk tim akademi tersebut. Dewan klub telah meninjau ulang pembangunan "stadion mini" tersebut dan memutuskan untuk tidak melakukannya dalam waktu dekat.

MU terkenal dengan akademinya yang kerap menelurkan pemain berbakat. MU pun memiliki tempat latihan yang merupakan salah satu yang terbaik di Inggris. Namun, melihat apa yang terjadi pada tim muda MU yang tak memiliki kandang tetap, merupakan sesuatu yang miris.

Stadion Old Trafford tentu tidak bisa digunakan setiap waktu karena berkaitan dengan perawatan rumput, sampai pengeluaran untuk perawatan stadion yang besar. Belum lagi kalau ada jadwal yang bersamaan dengan tim senior, yang membuat tim muda tersisih.

Kehadiran stadion mini bisa menjadi langkah awal bagi para pemain untuk mendapatkan atmosfer pertandingan. Selain itu, untuk jangka panjang, stadion mini pun bisa saja dipinjamkan ke kesebelasan lain, atau untuk menggelar pertandingan olahraga lain.

Atau, mungkin saja keputusan MU untuk tidak segera membangun stadion mini karena mereka akan menyewa Academy Stadium? Atau bahkan Anfield mungkin? Eh.

foto: dailymail.co.uk

[dex]

Komentar