Jelang Lawan Juventus, Inter Pinggirkan Marcelo Brozovic

Berita

by Redaksi 34

Redaksi 34

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Jelang Lawan Juventus, Inter Pinggirkan Marcelo Brozovic

Inter memperoleh catatan tak memuaskan di awal musim 2016/17. Dari empat laga yang sudah dijalani anak asuh Frank de Boer tersebut, mereka hanya mampu membuat empat poin. Tak heran, de Boer diisukan akan dipecat jika Inter tumbang di laga selanjutnya.

Beban de Boer di laga selanjutnya tak kalah berat. Kali ini, lawan yang harus mereka hadapi di giornata keempat Serie A adalah sang juara bertahan, Juventus. Tak salah menyebut laga yang dimainkan di Giuseppe Meazza, Sabtu (18/9) malam WIB ini sebagai ujian berat, sebab Si Nyonya Tua saat ini tampil baik di Serie A dengan membuat tiga kemenangan dari tiga partai.

Tidak hanya itu saja, beban Inter juga bertambah berat dengan absennya salah satu gelandang mereka, Marcelo Brozovic. Tidak ada alasan yang jelas mengenai absennya Brozovic, namun jika melihat foto di akun instagram-nya pemain asal Kroasia tersebut disingkirkan dari tim utama tanpa alasan yang jelas.

Dalam instagram-nya, ia mengunggah foto dengan kutipan, “Ditiadakan tanpa alasan!”. Sementara itu, Football Italia mengatakan bahwa Brozovic tidak didaftarkan terkait sikap tidak profesional yang ditunjukkan oleh eks pemain Dinamo Zagreb tersebut.

Sementara itu, agen Brozovic, Miroslav Bicanic, berkata bahwa tidak ada yang salah dengan sikap yang ditunjukkan oleh pemainnya. “Saya orang yang salah jika Anda bertanya seperti itu. Tapi yang jelas, Marcelo tidak pernah membuat sebuah masalah,” ucapnya seperti dikutip dari FCInter1908.it.

“Saya tidak tahu. Dia meninggalkan latihan seperti halnya pemain lain ketika latihan berakhir,” tambah Bicanic mengenai apakah Brozovic meninggalkan latihan terlalu dini dan tidak meminta izin dari de Boer.

Absennya Brozovic secara tidak langsung memang tidak berpengaruh atas Inter lantaran saat ini kursinya diisi oleh Ever Banega. Meski demikian, ia adalah salah satu kartu truf yang bisa dimainkan ketika Inter butuh andalan di saat-saat terakhir.

Tidak dimainkannya Brozovic di laga ini juga semakin menguatkan kabar akan dirinya yang bakal sulit mendapatkan tempat di tim utama de Boer. Seperti yang diketahui, ia menjadi salah satu nama yang dijajaki oleh manajemen Inter untuk dijual di bursa transfer musim panas lalu.

Dilansir Gazzetta dello Sport, beberapa kesebelasan tertarik mendapatkan jasa Brozovic, seperti Juventus, Chelsea, dan Arsenal. Bianconeri sendiri dikabarkan telah menyatakan ketertarikannya secara serius, namun Inter disebut hanya mempertimbangkan tawaran dari kesebelasan luar Italia, yang membuat kabar ketertarikan Juventus lenyap.

Komentar