Hat-Trick Cepat Gameiro untuk Mendiang Sang Nenek

Berita

by Redaksi 26

Redaksi 26

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Hat-Trick Cepat Gameiro untuk Mendiang Sang Nenek

Kevin Gameiro tampil cemerlang. Di pertandingan La Liga pekan ke-23 melawan Sporting Gijon (19/2/17), pemain berkebangsaan Prancis tersebut mampu menciptakan hattrick meskipun hanya dimasukkan oleh Diego Simeone sebagai pemain pengganti pada menit ke-61.

Di laga yang berkesudahan dengan skor 4-1 tersebut, Gameiro mencatatkan trigolnya pada menit ke-80, 81, dan 85. Atau dalam rentang waktu 4 menit 51 detik. Dengan begitu, raihan tiga golnya itu pun berhasil membuat dirinya menjadi pencetak hattrick tercepat kedua di La Liga dengan mengalahkan catatan hattrick yang pernah dibuat oleh Bebeto kala memperkuat Deportivo La Coruna pada tahun 1995 lalu. Posisi pertama masih dipegang oleh David Villa dengan catatan waktu 4 menit 47 detik.

Selain berhasil mengakhiri paceklik golnya dalam delapan pertandingan terakhir di La Liga, hattrick-nya itu pun terasa begitu spesial karena Gameiro sebenarnya tengah dirundung duka usai wafatnya sang nenek pada beberapa hari lalu. Maka dari itu, pemain berusia 29 tahun itu pun mendedikasikan tiga golnya ini untuk mendiang sang nenek tercintanya tersebut.

“Saya sangat senang kami bermain bagus. Gol-gol itu saya persembahkan untuk nenek. Kami baru saja kehilangannya pekan ini dan saya sangat kehilangannya. Tiga gol ini untuknya,” cetus Gameiro seperti yang dikutip Soccerway.

"Kami bekerja keras selama 90 menit. Kami tahu kami bisa menang di pengujung laga, kami sudah sering melakukannya, tapi benar bahwa kami seharusnya bisa memulai laga lebih baik agar bisa bermain lebih santai," tambahnya.

Dengan hasil ini, Atletico Madrid untuk sementara masih tertahan di posisi keempat dengan torehan 45 poin. Terpaut tiga poin dari Barcelona yang berada di posisi ketiga, juga empat poin dengan Sevilla yang berada di posisi kedua.

Foto: marca

Komentar