Setiap bursa transfer, nama James Rodriguez selalu dihubung-hubungkan dengan kesebelasan lain karena menit bermainnya yang ia dapatkan sangat sedikit di Real Madrid. Meski kepindahannya selalu tak terealisasi, James kemungkinan akan benar-benar hengkang pada musim panas tahun 2017, ketika memasuki musim 2017/2018.
Kesebelasan Inggris dan Italia dikabarkan tengah memantau dan mencari celah untuk membajak James dari Real Madrid. Juventus, Internazionale Milan, Liverpool, Chelsea dan Manchester United adalah kesebelasan-kesebelasan yang disebut-sebut memiliki ketertarikan terhadap gelandang asal Kolombia tersebut.
Dari kesebelasan-kesebelasan di atas, salah satu kesebelasan yang cukup serius meminati James adalah Liverpool. Hal ini dikatakan oleh salah satu transfer guru La Liga, Guillem Balague. Hanya saja menurut Balague, Liverpool tampaknya bukan kesebelasan yang menarik perhatian James.
"Tentu mereka [Liverpool] tertarik," kata Balague pada Sky Sports. "Tapi mereka tidak sendirian. Liverpool adalah kesebelasan yang realistis dan saya rasa mereka menyadari jika James sedang mencari kesebelasan yang berbeda [dari Liverpool]."
"Tetap saja segala kemungkinan masih bisa terjadi, ia [James] membuka pintu keluar pada semua kemungkinan karena ia tahu Real Madrid sedang berusaha menjualnya. Ia ingin bergabung dengan kesebelasan seperti Chelsea atau Manchester United dan ia sudah mendapatkan tawaran dari Inggris dan Italia. Kita hanya perlu menunggu dan melihat apa yang akan terjadi," tambahnya.
Balague sendiri bisa menjadi sumber terpercaya karena ia dikenal dekat dengan para pemain bintang di La Liga. Penulis yang juga memiliki lisensi kepelatihan B UEFA ini pun merupakan penulis dari otobiografi Lionel Messi, Cristiano Ronaldo dan Pep Guardiola. Balague juga pernah menuliskan tentang Liverpool lewat buku berjudul A Season on the Brink: Rafael Benitez, Liverpool and the Path to European Glory, usai kesebelasan berjuluk The Reds tersebut menjuarai Liga Champions pada 2005.
Bukan kali ini saja Balague buka-bukaan soal transfer Liverpool. Sebelumnya, sanggahannya terhadap Liverpool (juga Tottenham dan Everton) yang tertarik dengan gelandang Las Palmas, Roque Mesa, terbukti nyata karena Mesa tetap bertahan di Las Palmas. Ia juga sempat memberikan komentarnya terhadap ketertarikan Liverpool terhadap Ivan Rakitic, yang menurutnya tidak akan terjadi meski John W. Henry, pemilik Liverpool, sempat terlihat menyaksikan salah satu pertandingan Barcelona di Camp Nou.
Komentar