Menjadi seorang atlet sepakbola tentu menjadi sebuah kebanggaan bagi setiap orang apalagi jika mewakili negaranya. Namun, tentu dibutuhkan pengorbanan yang tak sedikit jika ingin meraih kesuksesan. Salah satu yang paling sering dikorbankan adalah pendidikan. Banyak orang rela tidak menyelesaikan pendidikan mereka atau paling tidak melewatkan ujian di sekolah atau kampusnya demi menjalani tugas sepakbola.
Kiper muda AC Milan, Gianluigi Donnarumma, adalah salah satu pemain muda yang harus mengorbankan waktunya di pendidikan untuk tugas negara. Donnarumma akhirnya memutuskan menunda jadwal ujian kampusnya ke bulan depan karena ia dipanggil membela timnas U21 Italia untuk turnamen Piala Eropa U21. Sebelumnya, ia sempat menyatakan takkan memenuhi panggilan timnas Italia manapun demi fokus di ujiannya bulan ini. Namun, pelatih Italia U21, Luigi Di Biagio memasukkan namanya pada skuat akhir.
Donnarumma sendiri bermain sebagai starter pada laga persahabatan timnas Italia senior melawan Uruguay, Rabu (7/6) yang dimenangkan 3-0 oleh Gli Azzurri. Ia sebelumnya sudah menjalani debutnya bersama timnas senior saat laga persahabatan melawan Prancis, September tahun lalu saat menggantikan Buffon. Ia juga sudah bermain sebagai starter di laga ketiganya melawan Belanda, 28 Maret lalu.
Selain Donnarumma, Roberto Gagliardini (Inter), Domenico Berardi (Sassuolo), duo Fiorentina, Federico Bernardeschi dan Federico Chiesa, dan kiper Udinese, Simone Scuffet juga termasuk dalam skuat akhir timnas Italia U21 yang telah debut di timnas senior. Kecuali Gagliardini dan Chiesa, keempat pemain tersebut baru akan bergabung lima hari setelah mereka menjalani laga persahabatan bersama timnas senior Italia tadi malam. Diperkirakan Donnarumma akan menjadi kiper utama dalam turnamen tersebut. Donnarumma juga merupakan satu-satunya pemain kelahiran 1999 di skuatnya.
Donnarumma saat ini tengah menjadi incaran klub-klub besar Eropa karena sudah mampu menembus skuat utama di AC Milan; mengalahkan Diego Lopez dan Christian Abbiati. Usianya yang masih sangat muda juga menjadi alasan dirinya saat ini gencar didekati oleh klub top Eropa untuk investasi masa depan. Meski demikian, masa depan kiper berusia 18 tahun itu belum juga pasti. Ia belum menandatangani kontrak baru yang ditawarkan klubnya meski sudah sempat diberi ultimatum.
Timnas Italia U21 tergabung di grup C bersama Denmark, Jerman, dan Republik Ceko. Mereka akan menghadapi Denmark di Krakow pada laga perdana mereka di kejuaraan Eropa U21, (18/06). Berikut skuat lengkap timnas Italia U21 seperti dilansir laman Twitter resmi Azzurri.
https://twitter.com/azzurri/status/872197317847396357/photo/1
foto: Bleacher Report
Komentar