Pengundian babak 16 besar (perdelapan-final) Liga Champions UEFA sudah dilakukan pada Senin (11/12) di Markas UEFA, Nyon, Swiss. Para runner-up grup diundi terlebih dahulu untuk menghadapi juara grup. Para runner-up akan memainkan leg pertama sebagai tuan rumah terlebih dahulu.
Kesebelasan-kesebelasan Inggris mengirimkan lima wakilnya (empat di antaranya juara grup) yang merupakan sejarah baru bagi UEFA. Nama kesebelasan Inggris yang pertama kali muncul adalah Tottenham Hotspur yang harus bertamu ke Juventus.
Sementara itu, Basel yang sebelumnya satu grup bersama Manchester United di Grup A, kembali harus bertemu dengan kesebelasan asal Kota Manchester lainnya, yaitu Manchester City. Man United sendiri diundi untuk berjumpa Sevilla yang sebelumnya merepotkan Liverpool di babak grup.
Dua pertandingan yang dianggap paling besar yang dihasilkan pengundian babak 16 besar Liga Champions adalah Real Madrid menghadapi Paris Saint-Germain, serta Chelsea menghadapi Barcelona. Bertemunya Chelsea dan Barcelona cukup unik karena saat pengundian, Chelsea hanya memiliki dua pilihan lagi (dari seharusnya tiga), yaitu antara Barcelona atau Besiktas.
Bernasib berbeda dengan juara Grup B (Paris Saint-Germain), Bayern Muenchen (runner-up Grupp B) akan menghadapi Besiktas.
Berikut adalah hasil lengkap pengundian babak 16 besar Liga Champions UEFA:
- Juventus vs Tottenham Hotspur
- Basel vs Manchester City
- Porto vs Liverpool
- Sevilla vs Manchester United
- Real Madrid vs Paris Saint-Germain
- Shakhtar Donetsk vs Roma
- Chelsea vs Barcelona
- Bayern Muenchen vs Besiktas
Pertandingan leg pertama akan dimainkan 14-15 dan 21-22 Februari 2018 WIB. Sementara leg kedua akan dimainkan 7-8 dan 14-15 Maret 2018 WIB. Para runner-up (nama yang disebutkan terlebih dahulu di atas) akan memainkan leg pertama sebagai tuan rumah terlebih dahulu.
Setelah babak 16 besar selesai, kembali akan dilakukan pengundian untuk babak perempat-final pada 16 Maret 2018. Namun berbeda dengan babak 16 besar, di babak perempat-final, sistem undiannya adalah undian terbuka (open drawing), dengan tidak ada kesebelasan unggulan (seeded) dan non-unggulan (unseeded) atau tidak akan dibagi-bagi ke dalam dua pot, serta kesebelasan dari asosiasi (negara) yang sama sudah boleh saling bertemu di babak perempat-final nanti.
https://twitter.com/panditfootball/status/940181402217201664
Hal yang sama, pengundian terbuka, akan dilakukan lagi untuk semi-final pada 13 April 2018. Pemenang di semi-final akan bertemu di pertandingan puncak pada 27 Mei 2018 (dalam WIB) di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, Ukraina.
Komentar