Inggris akan menjamu Amerika Serikat pada laga persahabatan di Wembley Stadium, Jumat (16/11) dini hari WIB. Pertandingan itu akan menjadi momen istimewa untuk sepakbola Inggris.
Selain menjadi laga perpisahan bagi Wayne Rooney, pertandingan ini juga menjadi yang pertama untuk tiga debutan Tim Nasional Inggris. Lewis Dunk, Callum Wilson, dan Alex McCarthy dikabarkan akan menjalani debutnya di pertandingan tersebut. Menurut Sky Sports, Wilson dan Dunk akan ditetapkan sebagai starter sementara McCarthy akan bermain pada babak kedua. Sementara Jadon Sancho yang sudah menjalani debutnya pada laga kontra Kroasia Oktober silam diprediksi akan menjalani pertandingan penuh pertamanya.
Wilson mengaku optimis dengan laga debutnya tersebut. Dia berharap kerja kerasnya selama ini berhasil mengesankan manajer. "Saya telah bekerja keras untuk mengesankan manajer baik di klub maupun tingkat internasional agar mendapatkan diri saya di sini,” ujarnya kepada Sky Sports. “Jadi saya berharap untuk berlatih dengan baik, semoga itu (performanya) akan mendapat pengakuan dan saya akan mendapatkan permainan suatu saat."
Callum Wilson menjelma menjadi striker yang cukup diperhitungkan di Liga Primer Inggris. Bersama Bournemouth, dia telah mengumpulkan 6 gol dan 5 asis dari 12 laga musim ini. Dia pun menempati posisi keempat di daftar pencetak gol terbanyak Liga Primer Inggris di bawah Eden Hazard (7 gol), Pierre Emerick Aubameyang (7 gol), dan Sergio Aguero (8 gol).
Masih dari sumber yang sama, bek Brighton & Hove Albion, Dunk, merasa senang dengan keikutsertaannya di laga kali ini karena bisa bermain bersama Rooney yang tak lain adalah idolanya sejak kecil. "Ini [berlatih dengan Rooney] luar biasa. Jelas, tumbuh sebagai anak kecil, anda telah menyaksikannya mencetak gol untuk Inggris di turnamen-turnamen besar.”
Lebih lanjut Dunk juga berkomentar mengenai penghormatan atas 120 penampilan Rooney bersama Inggris. "Untuk membawanya kembali untuk penampilan terakhirnya, saya pikir itu adalah penghormatan yang cocok untuknya. Untuk mendapatkan (caps) ke-120, itu adalah gerakan besar dari mereka (Inggris). Mudah-mudahan Kamis malam akan menjadi malam yang luar biasa baginya karena dia menjadi pelayan hebat untuk Inggris dan sepakbola."
Sementara Sancho yang telah bermain selama 12 menit pada laga menghadapi Kroasia mendapat pujian dari mantan rekan setimnya saat masih berseragam Manchester City, Fabian Delph. Kepada Sky Sports, Delph membeberkan kehebatan sang pemain. “timing-nya, pengambilan keputusannya, dia luar biasa, dia bisa beradaptasi dengan berbagai situasi. Jika anda agresif terhadapnya, dia akan melambungkan bola itu melewati anda. Jika anda menghalangi jalannya, dia akan mengalahkan anda. Dia itu masih sangat muda dan hanya langitlah yang menjadi pembatas baginya.”
Saat masih membela City U-23, Sancho menorehkan catatan impresif dengan torehan 15 gol dan 6 asis dari 22 laga. Musim ini bersama Borussia Dortmund, Sancho sudah menorehkan 5 gol dan 8 asis dari 17 laga di semua ajang.
Komentar