Park Ji-Sung Pensiun!

Berita

by redaksi

Park Ji-Sung Pensiun!

Hari ini (14/5) Korea Selatan ditinggal oleh salah satu legenda sepakbolanya. Ya, Park Ji Sung resmi menggantung sepatunya.


Park Ji Sung adalah pemain serba bisa. Ia bisa menempati berbagai posisi di lini tengah. Stamina dan mobilitasnya tak perlu diragukan lagi. Tapi, rabu (14/5) ini, pemain timnas Korsel yang membawa Korsel tampil gemilang pada gelaran Piala Dunia 2002 itu akhirnya memutuskan untuk gantung sepatu.


Pemain yang telah membawa Korsel tiga kali masuk putaran final Piala Dunia ini mengumumkan keputusannya di JS Football Center, Suwo. Kota yang amat berarti baginya, tempat di mana ia dibesarkan dan mengenal sepakbola.


Kita tentu tak akan pernah lupa, setelah berhasil tampil gemilang bersama PSV, karir Park seakan terus menanjak. Kegemilangannya di PSV itu, kemudian menarik perhatian Sir Alex. Pada tahun 2005, Ji Sung resmi diboyong ke Old Traffod oleh Setan Merah.


Di Manchester, Ji Sung membantu MU meraih 4 trofi Premier League, 3 Piala Liga, 1 trofi Liga Champions, dan 1 gelar Piala Dunia Antar Klub pada tahun 2008. Tentu itu bukan torehan yang sembarangan. Sebuah torehan gemilang salah satu putera Korea Selatan. Salah satu torehan gemilang putera Asia di tanah Eropa. Kebersamaannya dengan Setan Merah pun harus berakhir di tahun 2012.


Salah satu peranan taktikal Park di MU adalah saat memainkan peran sebagai "suffaco" yang sukses mematikan Andrea Pirlo saat MU menghempaskan AC Milan di Liga Champions musim 2010. Park sukses mengunci Pirlo dan memainkan peran taktikal menarik yang membuat MU unggul agregat 7-2. Pirlo sampai jengkel dan menyebut taktik Fergie itu merendahkan reputasi Fergie sendiri. Baca artikelnya DI SINI.


Pada tahun itu, ia tak mendapat perpanjangan kontrak dari manajemen MU. Ia pun lantas bergabung dengan QPR. Namun, sekarang Park telah memutuskan untuk gantung sepatu. Ia memilih tak lagi menambah caps bersama timnas yang sudah 100 lebih itu. Juga tidak untuk ikut Piala Dunia 2014.

Komentar