Ashley Cole Susul Gerrard ke LA Galaxy?

Berita

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Ashley Cole Susul Gerrard ke LA Galaxy?

Ashley Cole sempat digosipikan akan kembali ke Manchester United. Isu ini beredar karena bek kiri United, Luke Shaw, mendapatkan cedera patah kaki ketika menghadapi PSV Eindhoven pada ajang Liga Champions 2015/2016. Marcos Rojo tentunya tak bisa selalu diandalkan.

Cole merupakan pemain berpengalaman di Liga Primer Inggris. Ia sudah mendapatkan banyak gelar pada kompetisi tersebut bersama Arsenal dan Chelsea. Catatannya itu berbeda dengan kondisi frustasi yang ia alami saat ini. Kontrak Cole sudah dihentikan AS Roma sejak Agustus lalu, walau sejatinya akan berakhir pada Juni 2016. Sehingga klub manapun bisa medapatkannya dengan gratis.

Gara-gara tersisih Cesar Azpilicueta di Chelsea, Ashley Cole gagal dipanggil Inggris pada Piala Dunia 2014.

Tapi isu terbaru justru Aston Villa yang lebih tertarik mendatangkan Cole dibandingkan United. Villa membutuhkan tenaganya karena cedera lutut Jordan Amavi akan membuatnya absen sampai akhir musim ini. Remi Garde, Manajer Villa, telah mengonfirmasi bahwa ia membutuhkan pemain pengganti Amavi.

Sejauh ini Villa cuma mengandalkan Kieran Richardson dan Leandro Bacuna sebagai full-back kiri. Namun posisi asli Bacuna adalah gelandang tengah atau full-back kanan. Sehingga Cole dikabarkan pemain yang tepat untuk direkrut pada Januari 2016 mendatang. Villa membutuhkan pengalaman Cole untuk menyelamatkan mereka dari zona degradasi Liga Primer Inggris musim ini.

Baca juga Ashley Cole pernah hampir bergabung dengan Real Madrid.

Tapi Villa tidak sendirian dalam memburu pemain 34 tahun itu. Rupanya Cole juga sedang didekati LA Galaxy. Jika nantinya Cole lebih memilih ke LA Galaxy, ia akan berpartner dengan alumni Liga Primer Inggris lainnya seperti Steven Gerrard dan Robbie Keane.

Bahkan, dikabarkan jika Cole semakin dekat dengan Galaxy dan mencari rumah di sana, walau klub itu sempat bermasalah soal penggajian pemain. Akan tetapi masalah tersebut bisa ditutupi setelah LA Galaxy menjual beknya, Omar Gonzales, seharga 1,4 juta dollar Amerika. Ini bisa berarti bahwa kepindahan Cole ke Major League Soccer tinggal menunggu waktu.

Sumber lain : Football-Italia, The Sun, ESPN FC

Komentar