Memprediksi Klasemen Akhir Serie A Italia

Editorial

by Ardy Nurhadi Shufi

Ardy Nurhadi Shufi

Juru Taktik Amatir
ardynshufi@gmail.com

Memprediksi Klasemen Akhir Serie A Italia

Jendela transfer musim 2014-2015 telah ditutup. Klub-klub di Eropa tak bisa lagi melakukan kegiatan pembelian dan penjualan pemain hingga nanti bursa transfer musim dingin dibuka bulan Desember.

Liga Italia, salah satu liga top di Eropa yang pamornya sedang menurun ini  pun cukup disibukkan dengan perpindahan pemain. Bahkan beberapa pemain kunci yang hengkang ke luar Italia membuat setiap tim bergerak untuk mencari penggantinya.

Dengan ditutupnya bursa transfer, kami akan coba memprediksi posisi tim-tim di Serie A berdasarkan peta kekuatan masing-masing pasca aktivitas transfer musim panas ini. Dimulai dari peringkat terbawah, berikut adalah hasilnya:

20. Palermo

Kembali ke Serie A, Palermo tak memiliki skuat yang cukup mumpuni. Dari deretan pemain anyar yang didatangkan, hanya Luca Rigoni yang bisa meningkatkan kualitas permain Palermo khususnya di lini tengah.

Kepergian Abel Hernadez dan Kyle Lafferty pun dapat dipastikan akan mengurangi lini penyerangan tim yang bermarkas di Renzo Barbera ini. Abel Hernandez adalah kunci musim lalu yang menjadikannya top skor tim dengan mencetak 14 gol untuk mengantarkan Palermo meraih kampiun Serie B.

19.Cagliari

Setelah ditinggal pemiliknya, Massimo Cellino, ke Leeds United, Cagliari harus kehilangan dua pilar andalannya. Bek tangguh Davide Astori hijrah ke ibu kota untuk bergabung dengan AS Roma. Mauricio Pinilla yang menjadi andalan di lini depan hengkang ke Genoa.

Ditinggal oleh beberapa figur penting sepertinya akan mengurangi kekuatan Cagliari yang musim lalu hanya finish di peringkat 15. Karena pemain yang didatangkannya pun kualitasnya berada di bawah Astori dan Pinilla. Cagliari mendatangkan Simone Benedetti dan Marco Capuano untuk menggantikan peran Astori.

18. Empoli

Empoli musim lalu finish di peringkat kedua Serie B. Bermain di Serie A, Empoli hanya mendatangkan beberapa pemain berkualitas. Nama Matias Vecino, Simone Verdi, dan Tiberio Guarente diharapkan mampu menambah daya gedor yang sebelumnya mengandalkan mantan pemain Valencia, Francesco Tavano dan penyerang senior Massimo Maccarone.

Namun skuat yang didominasi pemain muda ini tampaknya akan cukup kesulitan menghadapi kerasnya Serie A. Di lini belakang hanya Romano Perticone yang cukup senior (28 tahun). Perticone akan ditemani oleh trio pemain muda Daniele Rugani (20), Matteo Bianchetti (21), dan Mario Rui (23).

17. Cesena

Datang dari kasta kedua, Cesena cukup serius membenahi skuatnya. Total 19 pemain anyar berhasil didatangkan. Kiper muda yang dipinjam dari Juventus, Nicola Leali, diharapkan mampu melindungi gawang Cesena untuk bisa bertahan di Serie A.

Selain Leali, nantinya Cesena akan mengandalkan Carlos Carbonero yang didatangkan dari AS Roma. Bersama Luca Garritano yang menjadi tumpuan sejak di Serie B, keduanya diharapkan mampu menjadi solusi ketika lini depan yang dihuni Guido Marilungo, Davide Succi, dan Carlos Djuric.

16. Sassuolo

Sassuolo tak terlalu sibuk pada bursa transfer musim panas ini. Mereka lebih berusaha untuk mempertahankan pemain-pemain yang berhasil menyelamatkan skuat asuhan Eusibio Di Francesco dari jurang degradasi.

Meski kini tak diperkuat Luca Marrone yang kembali ke Juventus, Sassuolo mendapatkan tambahan amunisi dengan datangnya Federico Peluso. Dengan masih adanya Simone Zaza dan Domenico Berardi tampaknya Sassuolo akan kembali bertahan di Serie A, naik satu strip dari klasemen akhir musim lalu.

Peringkat 8-15

Komentar