CADANGAN
Vito Manonne kurang beruntung minggu ini kalah bersaing dengan Schmeichel untuk jadi Penjaga Gawang utama, hanya karena pertimbangan kami telah memiliki pemain bertahan dari Sunderland di Starting XI. Dua cleansheet berturut sepertinya menjadi pertanda bahwa Vito ingin mengulang prestasinya musm lalu yang membuat 11 cleansheet. Namun Vito akan menghadapi tantangan besar dari Peter Crouch yang subur di dua laga terakhirnya.
Sama dengan alasan pemilihan Kasper Schmeichel,yakni catatan kemandulan Burnley, kami juga memasukan defender dari Leicester untuk menjadi cadangan. Dengan harga 4.0 dan jaminan bermain dari awal, nama Liam Moore layak mengemuka.
Setelah minggu lalu kami percayakan menjadi starter, Stewart Downing kembali ke bangku cadangan di Gameweek 7. Gelandang kreatif ini telah membukukan empat peluang di empat laga terakhir berkat posisinya di belakang penyerang dan sepertinya akan menggoyang pertahanan QPR yang telah kebobolan sepuluh gol dalam tiga laga tandang mereka.
Leonardo Ulloa untuk ketiga kalinya duduk sebagai penyerang cadangan kami. Daya gedor serta harganya yang bersahabat menjadi paduan yang pas untuk mengisi bangku cadangan. walau gagal berprestasi minggu lalu di Selhurst Park, Ulloa punya peluang besar untuk meraih enam point saat menjamu Burnley.
Komentar