Dengan berakhirnya pertandingan ulang Piala FA, maka kita selaku manajer FPL sudah bisa bernapas lebih lega, karena dari pertandingan-pertandingan tersebut tampak tidak ada kabar cedera berarti (sejauh ini).
Tanda tanya yang mungkin masih tersisa di benak para manajer adalah seberapa besar kemungkinan pulihnya beberapa pemain untuk GW22 ini. Mungkin kita bisa mendapatkan petunjuk lebih dalam setelah melihat konferensi pers dari para kesebelasan pada hari Jumat.
Tapi, sambil menunggu, kami sudah menyusun tim pilihan untuk GW22 dan tentunya kami tidak lupa untuk juga memberikan rekomendasi pemain-pemain spekulatif.
Apa Itu Pemain Spekulatif?
Jika Anda baru pertama kali membaca serial artikel pemain spekulatif FPL kami, perlu kami jelaskan terlebih dahulu.
Kriteria pemilihan pemain spekulatif pada artikel kami cukup sederhana, yaitu pemain yang dimiliki dengan kisaran 5.0%+ atau ke bawah.
Pemilihan pemain berkategori spekulatif dapat dibutuhkan jika para manajer FPL berniat mengejar poin lawan di mini-league. Pemain-pemain seperti ini bisa menjadi pembeda yang membuat tim manajer FPL mendapat poin tanpa tersaingi banyak manajer lain.
Tapi penamaan spekulatif juga bukan tanpa alasan, karena memilih pemain dengan kepemilikan rendah membuat manajer FPL kesulitan bersaing jika para pemain dengan angka kepemilikan tinggi meraih poin besar. Jika Anda adalah seorang risk taker maka artikel ini akan cocok untuk Anda.
Rekap Pemain Spekulatif Gameweek 21
GW21 pun kembali menjadi pekan yang menggembirakan bagi para pemain spekulatif yang direkomendasikan, karena lagi-lagi ada satu pemain yang sukses mencuri poin.
Charlie Adam (4 poin) berhasil mencatat 1 asis saat melawan Sunderland, berkat umpan jarak jauhnya dari sisi kiri ke kepala Peter Crouch. Maya Yoshida (2) kurang beruntung karena harus kebobolan dari tendangan bebas, meski bermain cukup rapat. Begitu pula dengan Yaya Toure (2) yang tidak berhasil memanfaatkan susunan pemain Everton tanpa diperkuat Idrissa Gueye, sebaliknya, Man City malah dibantai 0-4 oleh mereka.
Apakah kesuksesan ini dapat diteruskan pada GW22? Mari kita simak “surat” berikut ini:
Pemain Spekulatif Gameweek 22
Yth. Bpk/Ibu FPL Managers, berikut saya lampirkan nama-nama di bawah ini sebagai pilihan pemain spekulatif untuk GW22. Cukup besar harapan saya agar pemain-pemain ini dapat meraih poin yang tidak terduga.
Ryan Fraser (Bournemouth)
Harga: 4.8
Kepemilikan: 1.5%
Pemain berkebangsaan Skotlandia berusia 22 tahun ini menimbulkan decak kagum dalam beberapa bulan terakhir. Aksinya yang paling dapat kita ingat adalah saat dia berkontribusi membuat 1 gol dan 2 asis ke gawang Liverpool (GW14). Ternyata aksinya tidak sampai di sana, dia kembali mengejutkan dengan membuat 1 gol dan 1 asis saat melawan Arsenal (GW20).
Saat ini, Fraser telah mengumpulkan 3 gol dan 4 asis. Ini adalah catatan yang terbilang istimewa untuk pemain yang hanya enam kali bermain sebagai pemain inti pada musim ini (lima pertandingan lainnya dari bangku cadangan). Lebih hebatnya, 2 gol dan 2 asis tersebut dibuatnya dalam tiga pertandingan terakhir di liga.
Bournemouth akan bermain melawan Watford, harganya yang berada di bawah 5.0 cukup menggiurkan sebagai opsi gelandang keempat/kelima untuk dipertimbangkan hadir dalam skuat FPL para manajer.
Namun, risiko yang perlu diwaspadai para manajer adalah menit bermainnya yang belum pernah penuh 90 menit sepanjang musim ini di liga, dan karena sistem rotasi yang diterapkan Eddie Howe, bisa saja Fraser memulai pertandingan dari bangku cadangan.
Kevin Mirallas (Everton)
Harga: 6.0
Kepemilikan: 2.3%
Mirallas menjadi salah satu aktor pembantaian pada pertandingan melawan Man City pekan lalu. Mirallas mencetak 1 gol dan 1 asis, dilengkapi dengan 3 poin bonus. Catatan itu menjadikannya sudah meraih poin gol/asis dalam 3 dari 4 terakhir Everton di liga.
Mirallas selama ini memang kerap tergusur dari posisi inti, namun dalam empat pertandingan terakhir, pemain asal Belgia ini selalu bermain dari menit pertama. Ditambah dengan skema 3-4-3 yang diusung Ronald Koeman terlihat ampuh, Mirallas dapat kembali dimainkan di posisi penyerang kanan.
Mirallas juga sesekali mengambil bola mati Everton bersama Ross Barkley.
Dengan harganya yang terbilang murah, Mirallas bisa menjadi pembeda yang mematikan karena akan bermain melawan Crystal Palace yang baru saja dibantai 0-3 oleh West Ham.
Pedro Rodriguez (Chelsea)
Harga: 7.0
Kepemilikan: 4.9%
Sempat dibahas pada artikel tinjauan GW21, Pedro agak diuntungkan dengan absennya Diego Costa saat melawan Leicester. Pada pertandingan tersebut, Pedro berhasil mencetak gol melalui sundulan di babak kedua.
Sambil menunggu kabar akan kepastian bermainnya Costa atau tidak, Pedro memiliki peluang untuk tetap bermain, entah sebagai penyerang kanan atau kiri. Jika kembali dimainkan sebagai penyerang kiri, maka posisinya akan terlihat lebih menguntungkan karena Hull sangat rentan diserang dari sisi kanan mereka, terutama sejak ditinggal Ahmed Elmohamady ke Piala Afrika 2017 untuk membela Mesir.
***
Demikian yang dapat disampaikan pada artikel ini. Atas perhatian Bpk/Ibu FPL Managers, maka saya mengucapkan terima kasih.
Salam panah hijau dan semoga mendapat poin di atas rata-rata.
Harga pemain dan angka kepemilikan akurat per 19 Januari 2017.
Komentar