Sebuah chip wildcard kedua sudah tersedia sejak GW22 kemarin. Dengan hadirnya wildcard kedua ini tentu menjadi kesempatan bagi para manajer untuk menyegarkan skuat FPL yang mereka miliki menghadapi GW23 akhir pekan ini. Dengan hadirnya wildcard kedua ini, mungkin menimbulkan pertanyaan bagi para manajer FPL, haruskan mereka langsung menggunakan chip ini untuk GW23?
Untuk segera menggunakan wildcard kedua ini memang cukup menggoda, apalagi bagi yang di double gameweek kemarin banyak memasukkan pemain Tottenham Hotspur dan West Ham United. Namun, alangkah baiknya kita bersabar untuk menggunakan wildcard kedua yang dimiliki. Berikut beberapa alasan bagi para manajer untuk sabar menggunakan wildcard kedua.
Jendela transfer
Jendela transfer merupakan faktor pertama yang harus dipertimbangkan. Sampai 31 Januari nanti bisa saja kesebelasan-kesebelasan Liga Primer masih akan mendatangkan para pemain baru. Seperti contohnya Everton yang baru saja mendatangkan penyerang baru, Cenk Tosun, dari Besiktas.
Jendela transfer baru akan ditutup pada 31 Januari 2018, masih ada tiga pertandingan lagi yaitu gameweek 23, 24, dan 25 hingga 31 Januari. Jadi, ada waktu bagi para manajer FPL untuk memantau dulu siapa pemain yang akan pindah hingga akhir Januari.
Bisa juga kita memantau salah satu pemain baru Everton, Tosun, atau pemain Leicester City, Andre Silva. Mungkin saja kedua pemain ini bisa jadi pemain yang kita datangkan ketika menggunakan wildcard jika kita melihat permainan mereka nyetel dan berpengaruh bagi kesebelasan mereka masing-masing.
Kemungkinan double gameweek selanjutnya
Selain waktu jendela transfer, pertimbangan selanjutnya adalah kemungkinan double gameweek selanjutnya. Kesebelasan yang memiliki potensi mendapatkan pertandingan double gameweek untuk saat ini adalah Manchester City, Arsenal, dan Chelsea karena ajang Piala Liga Inggris (Carabao Cup).
Manchester City kemungkinan besar akan bermain di final karena mereka berhasil mengalahkan Bristol City di partai semifinal leg pertama. Sementara Arsenal dan Chelsea akan bertanding Kamis (11/01) dini hari nanti untuk leg pertama.
Kenapa mereka akan mendapat jatah double gameweek? Jawabannya adalah jadwal final Carabao Cup bersamaan dengan gameweek 28 pada tanggal 25 Februari. Dan Pada GW28, Man City akan menghadapi Arsenal sementara Chelsea akan menghadapi Manchester United. Apabila Chelsea lolos ke final tentu pertandingan itu akan ditunda.
Selain itu, perempat final dan semifinal Piala FA akan bersamaan dengan GW31 dan GW35. Apabila Man United, Man City, atau kesebelasan lain lolos ke perempat final, tentu juga akan mendapatkan penundaan jadwal di GW31 atau 35 dan akan mendapat jatah double gameweek di GW lainnya.
***
Nah, setelah melihat pertimbangan jadwal Piala FA di mana setidaknya ada 10 kesebelasan Liga Primer yang masih berlaga di babak keempat nanti (5 lainnya masih harus menjalani replay babak ketiga), serta Carabao Cup juga masih melibatkan tiga kesebelasan Liga Primer, bisa dibilang terlalu cepat bagi para manajer FPL untuk menggunakan wildcard sesegera mungkin.
Jadi, menggunakan wildcard untuk GW23 ini rasanya bukan pilihan yang tepat. Bersabar lah dahulu, mungkin paling cepat kalian bisa menggunakannya setelah jendela transfer musim dingin ditutup (GW26).
Apalagi kalau kalian masih mempunyai chip bench boost, itu bisa jadi kolaborasi yang sangat baik untuk di double gameweek selanjutnya sebelum atau setelah kita menggunakan wildcard. Sebagai catatan tambahan, kita tidak bisa memainkan lebih dari satu chip sekaligus pada satu gameweek, sehingga kita harus lebih mengasah strategi kembali dalam menghadapi double gameweek yang kemungkinan besar akan terjadi di GW28 serta menjelang akhir musim nanti.
Kesabaran adalah kuncinya.
Komentar