Tanggal 9 Mei memiliki memori tersendiri dalam dunia sepakbola. Mulai dari tragedi menyedihkan di Sadion Accra, kelahiran Jupp Heynckes, kesuksesan Sochaux meraih Piala Prancis dan berakhirnya puasa gelar Celtic.
Bencana di Stadion Accra (9 Mei 2001)
Derby antara Hearts of Oak dan Asante Kotoko yang digelar di Stadion Accra, Ghana, menimbulkan sebuah bencana setelah terjadi kerusuhan yang menewaskan 126 korban. Kejadian tersebut bermula dari fans Asante Kotoko yang merasa frustasi akibat klub kesayangannya yang awalnya unggul namun harus tertinggal menjelang berakhirnya pertandingan.
Mereka melakukan aksi rusuh dengan melemparkan kursi dari tribun ke lapangan. Para polisi yang berusaha meredam tindakan tersebut dengan menembakkan gas air mata yang menyebabkan kepanikan hingga akhirnya memakan korban jiwa. Kejadian tersebut merupakan salah satu bencana terburuk yang terjadi di Afrika, jika dibandingkan kejadian serupa yang telah terjadi di Afrika Selatan, Kongo dan Pantai Gading.
Baca juga: Bencana Terburuk di Sepakbola Afrika
Kelahiran Jupp Heynckes (9 Mei 1945)
Pria yang lahir dengan nama Josef Heynckes tersebut merupakan salah satu pelatih tersukses di dunia. Pria yang berhasil mengantarkan Bayern Munchen meraih treble di musim 2012/2013 tersebut sebelumnya merupakan mantan pemain Jerman Barat. Semasa merumput, ia sukses mengantarkan negara yang ber ibukota di Bonn itu menjuarai Piala Dunia 1994. Jupp mengawali karier sebagai pemain sepakbola kala membela klub kota kelahirannya Borussia Mönchengladbach.
Meski sempat hijrah ke Hannover 96, ia kembali dan menghabiskan kariernya di kampung halamannya. Selain itu ia juga pernah mengantarkan DieFohlen meraih empat titel Bundesliga, satu trofi DFB-Pokal dan satu gelar Piala UEFA. Kini ia telah memutuskan untuk pensiun sebagai pelatih setelah mendapatkan penghargaan sebagai pelatih terbaik FIFA di tahun 2013.
Sochaux Berhasil Meraih Trofi Coupe de France Pertamanya (9 Mei 1937)
Mereka berhasil menjuarai Piala Prancis tersebut setelah mengalahkan Strasbourg dengan skor tipis 2-1 di partai final yang digelar di Stade Olympique de Colombes. Pada saat itu Sochaux sendiri merupakan klub baru yang usianya masih sembilan tahun.
Sochaux awalnya didirikan sebagai tim perusahaan Peugeot dan melakukan merger dengan Montbéliard pada tahun 1930. Lima tahun berselang mereka berhasil menunjukan kapasitasnya sebagai salah satu klub yang diperhitungkan usai meraih gelar Ligue 1. Dengan kesuksesan mereka menjuarai Coupe de France semakin melengkapi kredibilitas Sochaux dalam persepakbolaan Prancis kala itu.
Glasgow Celtic Mengakhiri Puasa Gelarnya (9 Mei 1998)
Celtic berhasil mengakhiri puasa gelarnya setelah sukses menundukan St. Johnstone dengan skor 2-0 di pekan terakhir Liga Primer Skotlandia. Kedua gol dari klub berjuluk The Hoops itu dicetak oleh George O`Boyle dan penyerang legendaris mereka Henrik Larson. Pada saat itu, Celtic wajib meraih kemenangan pada laga tersebut, pasalnya Rangers yang berada di urutan kedua dan hanya terpaut dua poin telah meraih kemenangan.
Sebelumnya Celtic telah gagal dalam perebutan gelar juara dalam kurun waktu 10 tahun. Dalam rentan waktu tersebut kasta tertinggi sepakbola Skotlandia itu didominasi oleh rival mereka Glasgow Rangers yang telah meraih sembilan kali gelar juara Liga Primer Skotlandia.
Foto: Goal. Thecelticwiki, tdifh, footyheadlines
Komentar