Mark Clattenburg, salah satu wasit terbaik yang dimiliki Inggris membuat keputusan mengejutkan pada pekan lalu dengan memutuskan untuk pindah ke Arab Saudi. Memburuknya hubungan dengan Mike Riley, manajer badan perwasitan Inggris, Professional Game Match Officials Ltd (PGMOL) disinyalir adalah salah satu penyebabnya.
Clattenburg sudah diperkenalkan oleh federasi sepakbola Arab Saudi pada Kamis (16/02/2017) waktu setempat. Ia akan membantu badan perwasitan di sana dan diharapkan juga dapat terlibat dalam beberapa pertandingan sepakbola di Arab Saudi, baik itu menjadi wasit ataupun ofisial pertandingan.
Baca juga: Clattenburg Lanjutkan Karier di Arab Saudi
Namun, wasit yang dianugerahi gelar sebagai wasit terbaik di dunia oleh Dubai’s Globe Soccer Awards ini belum bisa bertugas di negara semenanjung Arab tersebut. Hal ini dikarenakan ia masih terikat kontrak dengan PGMOL hingga akhir musim 2016/2017 ini. Ini artinya wasit berusia 41 tahun tersebut masih harus kembali ke Inggris untuk memimpin beberapa pertandingan di sisa musim ini sebelum akhirnya nanti bertugas secara penuh di Arab Saudi.
Seperti dilansir oleh The Sun, sebuah sumber yang tidak disebut namanya menyebut bahwa Clattenburg telah setuju untuk memimpin pertandingan di sisa musim ini, yaitu berkisar di sekitar tiga atau empat pertandingan.
"Ia masih akan pergi ke Arab Saudi, namun kita akan melihatnya lagi, setidaknya tiga atau empat kali di Liga Primer,” bunyi pernyataan dari sumber tersebut seperti dikutip oleh The Sun."Dalam benaknya, ia telah memimpin pertandingan terakhirnya tapi setelah berunding dengan beberapa pihak ia telah setuju untuk mempertimbangkan sisa kontraknya.”
"Mark Clattenburg dipandang oleh banyak orang sebagai wasit terbaik di Inggris sehingga masuk akal bagi Mike Riley untuk menggunakannya sebanyak mungkin sebelum musim panas," tambahnya.
Menurut laporan The Sun, Clattenburg akan memimpin laga antara West Bromwich Albion lawan AFC Bournemouth pada akhir pekan ini.
Foto: espnfc.com
Komentar