AC Milan Resmi Dapatkan Andre Silva

Berita

by Redaksi 25 26585

Redaksi 25

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

AC Milan Resmi Dapatkan Andre Silva

AC Milan resmi merekrut striker muda asal Portugal, Andre Silva, sebagai rekrutan teranyar mereka. Sebelumnya, mereka juga sudah menggaet Matteo Musacchio dan bek asal Swiss, Ricardo Rodriguez. Perekrutan Andre Silva ke AC Milan tidak mengejutkan karena striker asal klub Porto itu sudah diprediksi akan menjadi striker masa depan Portugal.

Milan berhasil mendapatkan Silva dengan nilai transfer 38 juta euro. Pemain berusia 21 tahun sendiri diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun. Meski masih berusia muda, Silva sendiri dianggap akan cocok dengan pola 4-3-3 yang diusung Montella karena ketika di Porto ia pun bermain dengan skema yang tak jauh berbeda. Lebih dari itu, Silva merupakan salah satu pemain potensial di Eropa.

Lahir di Baguim do Monte, Silva mengawali kariernya dengan klub berbasis di Porto, S.C. Salgueiros (kini Salgueiros 08) sebagai winger. Sempat bermain semusim bersama Boavista, Silva kembali merumput bersama klub lamanya sebelum akhirnya bergabung dengan Porto B pada 2013. Di sinilah Silva mulai digeser posisinya sebagai striker setelah ia tampil apik bersama Salgueiros.

Di musim pertamanya, Silva mencatat 21 penampilan dan mencetak tiga gol. Namun, penampilannya terus berkembang bersama Porto B. Di musim berikutnya, ia tampil 34 kali dan mencetak 7 gol. Puncaknya, pada musim 2015/16, meski hanya tampil 29 kali di liga, namun ia mencetak 14 gol. Hal ini membuat Porto akhirnya memanggil pemain yang kini berusia 21 tahun itu ke tim utama Porto. Ia memulai debutnya bersama Porto pada 29 Desember 2015; bermain penuh di laga Piala Liga Portugal saat timnya kalah 1-3 di kandang oleh Maritimo.

Empat hari kemudian, Silva membuat debutnya di Liga Primer Portugal melawan Sporting club de Portugal; menggantikan striker yang kini merumput di Besiktas, Vincent Aboubakar. Silva saat itu hanya menjadi striker pilihan ketiga di bawah Aboubakar dan Dani Osvaldo. Namun, kehadiran Julen Lopetegui sebagai pelatih baru Porto mengubah nasibnya. Ia mulai diberi banyak kesempatan dan akhirnya mencetak gol pertamanya bersama Porto di laga terakhir Liga melawan Boavista yang dimenangkan 4-0. Ia juga bermain sebagai starter pada final Piala Portugal melawan S.C. Braga (22/05/2016) dimana ia mencetak gol salto yang menyelamatkan timnya dari defisit 0-2 di menit-menit akhir. (Braga menang 4-2 lewat adu penalti)

Musim ini, kepergian Vincent Aboubakar ke Besiktas memberikan berkah bagi Silva. Ia mulai sering bermain untuk Porto dan mampu mencetak gol di dua laga perdana liga Portugal. Ia juga berjasa mencetak gol penyama kedudukan melawan AS Roma di ajang playoff Liga Champions leg pertama melalui titik putih. Total, ia mencetak 16 gol dari 32 penampilannya bersama Porto musim ini.

Di level timnas, Silva telah mewakili seluruh level timnas mulai dari U16 hingga senior. Ia termasuk dalam skuat yang mewakili Portugal U20 di Piala Dunia U20 2015 di Selandia Baru dimana ia mencetak 4 gol. Penampilan terbaiknya bersama timnas terlihat ketika ia mewakili Portugal U19 dan mencetak 16 gol dari 24 penampilannya. Penampilan apiknya di timnas U19 juga ditandai dengan empat gol yang ia cetak dalam satu pertandingan di Piala Eropa U19 2014. Portugal mampu lolos hingga final sebelum ditaklukkan 0-1 oleh Jerman.

Ia memulai debutnya bersama timnas senior pada laga persahabatan melawan Gibraltar (01/09/2016). Ia mencetak gol pertamanya saat melawan Andorra di laga kualifikasi Piala Dunia 2018 yang dimenangkan 6-0. Tiga hari kemudian, di ajang yang sama, Silva mencetak hattrick perdananya untuk Portugal saat mereka menang 6-0 melawan Kepulauan Faroe.


Baca juga: Perkenalkan Andre Silva, Wonderkid Portugal yang Siap Mendunia


Serangkaian penampilan impresifnya bersama Porto dan Portugal membuat Rossoneri tertarik memboyong Silva. Kemampuannya dalam mencetak gol juga dipuji oleh mega bintang Portugal, Cristiano Ronaldo yang mengatakan Silva adalah pewaris penyerang Portugal berikutnya.

“Ketika saya pensiun nanti, Portugal tak perlu khawatir karena sudah memiliki striker masa depan berbakat: Andre Silva,” ujar Ronaldo dilansir Goal.com.

foto: AC Milan

Komentar