Manchester City Siap Menjadikan Guardiola Sebagai Manajer Paling Mahal

Berita

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Manchester City Siap Menjadikan Guardiola Sebagai Manajer Paling Mahal

Jose Mourinho sempat diisukan akan dipecat karena performa buruk Chelsea sejauh musim ini. Nama Josep "Pep" Guardiola pun digadang-gadang akan menggantikannya. Karl-Heinz Rummenigge, CEO Bayern Munchen, pun meragukan masa depan Guardiola di klubnya tersebut. Pasalnya, sejauh ini Guardiola tidak menunjukan bakal memperpanjang kontraknya yang akan habis pada Juli 2016.

Tapi Chelsea tidak sendirian memburu mantan Pelatih Barcelona itu. Setelah musim ini pun Manchester City dan Arsenal dikabarkan mengantre untuk mendapatkan tanda tangan Guardiola. Akan tetapi muncul kabar mengejutkan bahwa Guardiola sudah sepakat akan menangani City musim depan.

Bahkan City siap menjadikan Guardiola sebagai pelatih termahal di dunia dengan bayaran lebih dari 13,2 juta poundsterling per tahun. Kisaran harga itu merupakan gaji yang diterima Mouriho bersama Chelsea. Saat ini Guardiola sendiri digaji Munchen sebesar 11,2 juta poundsterling per tahun.

Rummenigge pastinya terkejut mendengar kabar tersebut. Maka, pihak Munchen dikatakannya akan langsung menggelar rapat. Rencananya pertemuan itu akan dilakukan setelah menghadapi Hannover 96 pada 19 Desember mendatang. Tindakan itu tidak lepas dari perjanian direksi dengan Guardiola. Sebelumnya ia berjanji akan memutuskan masa depannya sebelum Natal 2015.

"Kami tidak merencanakan untuk menekannya. Kami hanya selalu mengatakan (kepastian perpanjangan kontrak) ini akan semakin pasti pada 2015. Saya tahu itu terlambat, hanya beberapa hari sebelum Natal. Tapi pembicaraan akan dilaksanakan setelah melawan Hannover dan selanjutnya kami akan mendapat sebuah kepastian," ungkapnya, seperti dikutip dari ESPN FC.

Baca juga tulisan-tulisan lain tentang Josep Guardiola pada tautan ini.

Diperkirakan Munchen tidak akan menyerah untuk mempertahankan Guardiola. Mereka akan tetap berusaha supaya Guardiola menjalani kesepakatan baru bersama Munchen. Kendati masih berharap, mereka mengatakan bakal sanggup menghadapi kepergian Guardiola.

Rummenigge juga menegaskan, jika klubnya bisa menemukan pelatih baru dengan kualitas sepadan. Sejauh ini, baru Carlo Ancelotti yang digadang-gadang akan dipilih menggantikan Guardiola. "Ini akan selalu berlanjut. Ini bukan berarti tidak ada seseorang pun di dunia ini yang tidak bisa menggantikannya (Guardiola) dalam beberapa poin tertentu. Itulah pernyataan kami terkait hal ini. Pemain datang, pemain pergi, dan itu sama berlakunya untuk pelatih," tegas Rumminege.

Sumber lain : Daily Mail, Manchester Evening News.

Komentar