Sassuolo Hentikan Rentetan Tak Terkalahkan AC Milan dengan 10 Pemain

Sassuolo Hentikan Rentetan Tak Terkalahkan AC Milan dengan 10 Pemain
Font size:

Pertandingan antara Sassuolo menghadapi AC Milan yang berlangsung Minggu (6/3) malam waktu Indonesia berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan tuan rumah. Pada pertandingan yang dihelat di Mapei Stadium tersebut, gol dicetak oleh Alfred Duncan dan Nicola Sansone.

Milan yang bermain agresif malam itu langsung menggempur gawang tuan rumah setelah peluit tanda dimulainya pertandingan. Andrea Consigli berhasil mengamankan gawang Sassuolo setelah berhasil melakukan double saves ketika menepis tendangan Giacomo Bonaventura serta Keisuke Honda. Semenit berselang kiper berusia 29 tahun itu berhasil menepis kembali tendangan pemain Timnas Jepang tersebut. Keasyikan menyerang membuat lini pertahanan Milan seakan terlena, hal tersebut mampu dimanfaatkan Sassuolo yang justru bisa mencetak gol terlebih dulu. Alfred Duncan sukses mencetak gol cantik setelah tendangannya dari luar kotak penalti gagal diantisipasi oleh Gianluigi Donnarumma. Gol tersebut diprakarsai lewat sepak pojok Domenico Berardi yang dengan cerdik memberikan umpan mendatar ke arah Duncan yang berlari dari belakang, sehingga para pemain Milan tak meyadari kehadiran pemain asal Ghana tersebut. Pada babak kedua Sassuolo cenderung lebih mendominasi pertandingan, hal tersebut ditunjukan dengan mengungguli penguasaan bola 54% berbanding 46%. Tim asuhan Sinisa Mihajlovic kesulitan untuk menembus pertahanan Sassuolo, padahal Paolo Cannavaro yang menjadi jendral lini belakang tim hijau hitam tersebut harus ditarik keluar setelah mengalami cedera hamstring. Sassuolo kembali menggandakan gol di menit 72. Simone Vrsaljko yang telah melakukan kerjasama apik dengan Berardi di sisi kiri pertahanan Milan berhasil mengirimkan umpan yang disambut oleh Sansone. Mantan pemain Parma tersebut melesakan tendangan keras ke sisi kiri gawang Donaruma. Sementara itu Milan sebenarnya diuntungkan dengan diusirnya Gregoire Defrel keluar lapangan oleh wasit Piero Giacomelli, akibat kartu kuning keduanya setelah menjatuhkan Juraj Kucka pada menit ke-77. Akan tetapi hal tersebut tak sanggup dimanfaatkan oleh Rossoneri untuk mencetak gol. Secara keseluruhan permainan Sassuolo sangat baik, disiplinnya sektor belakang serta tajamnya lini depan dalam memanfaatkan peluang sementara itu Milan sebenarnya tak bermain buruk, dengan melakukan 6 tembakan tepat sasaran yang berhasil diamankan oleh Consigli yang bermain tanpa cela. Namun minimnya kreativitas lini tengah tentu berpengaruh kepada performa penyerang mereka. Kekalahan yang diterima Milan membuat mereka kini tertahan di posisi keenam dengan poin 47. Di bawahnya, Sassuolo mengintai dengan 44 poin. Selain itu, kekalahan ini membuat rekor tak terkalahkan AC Milan dalam 12 pertandingan terakhir harus terhenti.
Milan Takluk atas Sassuolo, Galliani Tinggalkan Tribun Lebih Cepat
Artikel sebelumnya Milan Takluk atas Sassuolo, Galliani Tinggalkan Tribun Lebih Cepat
Meski Imbangi Permainan, Atalanta Tetap Ditaklukkan Juventus
Artikel selanjutnya Meski Imbangi Permainan, Atalanta Tetap Ditaklukkan Juventus
Artikel Terkait