Font size:
Menang 4-2 di kandang Zenit, membuat Borrusia Dortmund telah menapakkan satu kakinya di fase perempat final Liga Champions musim ini. Meskipun begitu, mereka tak bisa bersantai. Mereka harus mewaspadai kebangkitan Zenit yang di asuh caretaker, Sergi Semak.
Akhir pekan lalu, publik Signal-Iduna-Park tertunduk lesu. Tim kebanggan mereka, Borrusia Dortmund harus rela kalah 1-2 atas tamunya, Borrusia Mönchengladbach. Hal yang jelas mengagetkan. Karena seperti yang banyak orang tahu, Dortmund selalu tampil kesetanan jika bermain di kandang. Jurgen Klopp tentu tak akan mengulangi kesalahannya akhir pekan lalu. Unggul selisih gol tak membuat ia lantas bersantai. Karena, dengan pelatih baru, Zenit bisa saja tampil lepas dan mencuri gol di Signal-Iduna-Park. “Ini sangat berbeda dengan Bundesliga. Ini liga Champions. Kami harus memperlakukan mereka (FC Zenit) secara berbeda,” tandas Klopp saat ditemui kemarin (18/3). Apakah ini pertanda bahwa Dortmund tak akan akalah lagi di depan publiknya? Mari kita tunggu. (mul)