Niang Dipersiapkan untuk Gantikan Alexis Sanchez di Arsenal

Berita

by Randy Aprialdi

Randy Aprialdi

Pemerhati kultur dan subkultur tribun sepakbola. Italian football enthusiast. Punk and madness from @Panditfootball. Wanna mad with me? please contact Randynteng@gmail.com or follow @Randynteng!

Niang Dipersiapkan untuk Gantikan Alexis Sanchez di Arsenal

Selain masa depan Mesut Ozil, perpanjangan kontrak Alexis Sanchez begitu dinantikan para pendukung Arsenal. Padahal Arsenal sendiri sudah memperpanjang satu per satu kontrak para pemainnya seperti Olivier Giroud, Francis Coquelin, Laurent Koscielny dan Per Mertesacker. Hal ini membuat isu hengkangnya Sanchez dan Ozil belum sepenuhnya menguap.

Padahal Alexis masih menjadi pemain yang diandalkan Arsenal sampai saat ini. Alexis pun baru saja menyumbangkan satu gol ketika mengalahkan Swansea City pada pertandingan pekan lalu di Stadion Liberty, Sabtu (14/1). Lebih dari itu, Alexis bukan hanya pemain terbaik Arsenal, tapi paling berpengaruh di seluruh liga yang dilakoninya.

Setiap manajer manapun pasti menghindari gesekan dengan winger 28 tahun tersebut. Seperti yang terjadi ketika Alexis terlihat kesal saat Arsenal bermain imbang 3-3 melawan AFC Bournemouth. Arsene Wenger, Manajer Arsenal, mencoba mendinginkan suasana panas Alexis yang terlihat geram dengan hasil imbang tersebut. Wenger mewajarinya karena pertandingan itu memberikan rasa frustasi bagi pemain-pemainnya.

Khusus Alexis, Wenger menganggap ia sudah memberikan permainan yang terbaik. Hanya ada beberapa perbedaan budaya dari orang Amerika Selatan dengan Eropa. Apalagi Arsenal merupakan kesebelasan yang memiliki skuat multinasional. Alexis kembali memperlihatkan kemarahannya setelah diganti Danny Welbeck pada menit 79 melawan Swansea. Ia melemparkan sarung tangannya ke bangku cadangan dan duduk sambil menutupi kepalanya memakai jaket. Perilaku itu terjadi ketika ia baru berjabat tangan dengan Welbeck dan mendapat tepuk tangan dari Wenger.

Kejadian itu memperkeruh sisa kontraknya yang tersisa 18 bulan lagi. Dengan Arsenal yang belum meyakinkan bisa berbicara banyak di Liga Primer maupun Liga Champions untuk mendapatkan trofi, tidak menutup kemungkinan Alexis berencana untuk hengkang. Apalagi Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City sempat diisukan tertarik menggaetnya. Meski banyak pemain dan pendukung, juga manajer Arsenal, yang menginginkannya untuk bertahan lebih lama, Alexis justru menginginkan kenaikkan gaji. Inilah yang membuat negosiasi perpanjangan kontrak Alexis cukup alot.

Atas situasi ini, kiper Arsenal, Petr Cech, menyarankan agar Alexis tidak meninggalkan Arsenal. Kiper asal Republik Cheska tersebut berusaha meyakinkan Alexis bahwa Arsenal memiliki kans untuk juata Liga Primer atau Liga Champions.

"Saya merasa seperti pemain penting setiap harinya dan rekan-rekan saya tahu. Saya mencoba untuk membuktikan bahwa saya pemain penting di setiap hari dan pertandingan. Saya percaya karena kami (Arsenal) memiliki pemain berkualitas untuk memenangkan banyak hal. Saya merasa benar-benar bahagia dan nyaman di klub. Saya ingin memberikan fans gelar baru. Kami selalu mendapatkan dukungan dari fans yang besar. Kami harus memenangkan Premier League atau Liga Champions untuk mereka," ungkapnya seperti dikutip dari Goal.

Sementara itu, di tengah merebaknya isu hengkang Alexis, muncul juga kabar bahwa Arsenal tengah mengincar penyerang AC Milan, M`Baye Niang. Niang memang berkemungkinan meninggalkan AC Milan. Bahkan kepergian itu bisa terjadi pada bursa transfer musim dingin yang masih dibuka sampai Januari berakhir. Tapi tak hanya Arsenal, kesebelasan Inggris lain seperti West Ham United dan Southampton pun tengah memantau situasi pemain berusia 22 tahun tersebut.

Secara posisi, Niang sama seperti Alexis; bisa ditempatkan sebagai penyerang tengah maupun penyerang sayap. Selain itu, Niang pun berkewarganegaraan Prancis, Wenger sendiri gemar membeli pemain Prancis. Ditambah lagi usianya yang masih muda. Bisa jadi Wenger memang memproyeksikan Niang sebagai pengganti Alexis, setidaknya di masa yang akan datang.


Sumber lain: Bleacher Reports, Sky Sports, The Sun, The Telegraph, Tribal Football.

Komentar