Oleh: Muhamad Emiriza
Pemain muda asal Inggris berusia 23 tahun yang kini membela Wolverhampton Wanderers, Max Kilman, berhasil mencuri perhatian saat perhatian pada pertandingan Liga Primer Inggris pekan kelima antara Wolves melawan Leeds. Kilman tercatat sebagai Man of the Match setelah mencetak asis pada satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut.
Kapten Wolves yang juga merupakan rekan Kilman di lini pertahanan Wolves, Conor Coady, mengatakan bahwa Kilman pantas mendapatkan pernghargaan tersebut. Dikutip dari sky sports Coady mengatakan Kilman telah bersama tim selama bertahun-tahun dan telah mempelajari peran luar dan dalam. Menurut Coady, Kilman memberi keseimbangan tim di sisi kiri bagian belakang. Kilman juga dikenal sebagai pria yang berani, pada saat sesi latihan ia menyukai pertarungan melawan Adama Traore. Disaat pemain lainnya menjaga jarak dengan Adama pada sesi latihan, Kilman malah senang duel penuh melawan Adama.
Dibalik itu semua, Max Kilman ternyata memiliki perjalanan karir yang cukup unik. Berbeda dengan pemain-pemain sepakbola pada umumnya, Kilman justru mengawali karier sebagai pemain futsal terlebih dahulu. Ia bahkan sempat membela tim nasional Futsal Inggris sebelum beralih ke dunia sepakbola.
Link Streaming Liga Primer Inggris
Siapa Max Kilman?
Kilman didatangkan Wolverhampton Wanderers dari klub semi-profesional, Maidenhead United.Namun sejatinya, Max Kilman adalah pemain Tim Nasional Futsal Inggris dengan total penampilan 25 laga internasional. Untuk Klub Futsal ia tergabung dengan Helvecia, klub yang sudah tujuh kali menjuarai Liga Futsal Inggris.
Dengan ia yang masih dibutuhkan di Tim Nasional Futsal Inggris, ia rela bolak-balik berlatih di Helvecia dan Maidenhead United pada 2015-2018. Maidenhead yang merupakan klub semi-profesional dan tidak memiliki jadwal padat latihan memudahkan ia untuk berlatih futsal dengan Helvecia dan tampil di beberapa level internasional bersama Timnas Futsal Inggris.
Pemain kelahiran 23 Mei 1997 dan mengandalkan kaki kidal tersebut tidak kaku ketika bermain futsal. Bahkan dengan porstur badan 190 cm ia dinilai mumpuni untuk sebagai pemain Futsal. Pelatih Timnas Futsal Inggris, Michael Skubala, pun ikut berkomentar terkait Max Kilman yang kini beralih profesi sebagai pemain sepakbola.
Dilansir The Guardian, Skubala mengatakan Kilman mempunyai perjalanan yang cukup unik, Kilman menemukan cara untuk berlatih futsal dan sepak bola, dia berlatih secara penuh baik untuk klub futsal dan sepak bolanya.
“Kilman menggunakan futsal untuk menjadikannya pemain sepakbola yang lebih baik. Jika bukan karena pengalaman futsal, dia tidak akan sampai di sana (Wolves) secepat ini. Saya yakin itu,” ujar Skubala dilansir The Guardian.
Perkataan mantan pelatihnya pun diamini oleh Kilman, ia mengatakan, sejak bergabung dengan Wolves ia menyadari mendapat manfaat dari pengalaman nya saat bermain futsal. Ia mengatakan, di sepakbola sisi mental permainan, kesadaran, kenyamanan saat menguasai bola lebih diperlukan dibanding saat bermain futsal. Pun dengan perihal kecepatan pengambilan keputusan, semuanya lebih tajam dan lebih cepat.
Kilman sendiri mulai bermain futsal pada usia 15 tahun setelah melihat dua pemain di sebuah taman dekat rumahnya di London melakukan latihan insentif kebugaran dengan bola futsal. Setelah diketahui mereka adalah dua orang Portugis dari klub futsal Genesis. Dari sana ia pun mulai berlatih futsal dan ingin bermain di tim liga utama futsal Inggris
Dengan pertemuan pertama kali dengan orang Portugis yang membuatnya ingin bermain futsal, ia pun kini tidak kesulitan di Wolves yang mayoritas berkewarganegaraan Portugal dan membantunya menjalani hari-hari sebagai pemain sepakbola.
Link Streaming Liga Primer Inggris
Debut Mengesankan
Pada 4 Mei 2019 Wolves kedatangan Fulham di Molineux Stadium, saat itu Max Kilman duduk di bangku cadangan Wolves. Ia pada akhirnya masuk ke lapangan di pertambahan waktu dan hanya mendapatkan waktu 45 detik ketika di lapangan. Namun, dengan waktu yang singkat itu sudah cukup baginya untuk mencatatkan sejarah, yakni sebagai pemain Timnas Futsal Inggris pertama yang bermain di Liga Primer Inggris.
Debutnya kala itu didapat setelah ia memainkan peran besar saat tim U-23 memenangkan Liga Premier 2 Divisi Dua. Nuno Espírito Santo menghadiahinya tempat di bangku cadangan pada Boxing Day, melawan Fulham. Ia mengaku debutnya tersebut adalah sesuatu yang tidak akan pernah ia lupakan.
“Ketika saya berlari ke lapangan, saya hanya merasakan segalanya: kerumunan, lingkungan. Itu adalah pengalaman yang luar biasa meskipun saya tidak bisa bermain dengan baik; itu adalah sesuatu yang tidak akan pernah saya lupakan," ujar Kilman dilansir The Guardian.
Ia pun mengatakan tak masalah mengenai debutnya yang hanya berkisar 45 detik, menurutnya 45 detik itu waktu yang lama, 45 detik bisa mencetak setidaknya tiga gol di Futsal.
“Saya hanya punya waktu sekitar 45 detik di lapangan melawan Fulham. Beberapa orang mungkin merasa ini bukan waktu yang tepat, tapi di futsal itu waktu yang sangat lama. Anda bisa mencetak sekitar tiga gol dalam 45 detik di futsal,” ujar pria pemilik 25 caps bersama Timnas Futsal Inggris tersebut.
Perkataan yang ia lontarkan tersebut tak luput dari pengalamannya yang pernah mencetak gol penyeimbang dengan 16 detik tersisa dalam hasil imbang 3-3 melawan Jerman pada November 2016 pada salah satu dari 25 caps pertandingan internasionalnya bersama Timnas Futsal Inggris.
Link Streaming Liga Primer Inggris
Fokus di Sepakbola Bersama Wolves
Ia sebenarnya menyimpan ambisi ketika dia menandatangani kontrak dengan Wolves untuk tetap bermain futsal. Namun sekarang ia menyadari di mana masa depannya berada.
“Saya merindukan bermain futsal tapi saya sangat senang dengan keberadaan saya sekarang. Saya merasa seperti saya telah berintegrasi dengan cukup baik dan saya dihormati di skuat,” ujar pemain yang mempunyai tinggi badan 6,5 kaki tersebut dilansir The Guardian
Ia pun sangat senang dengan karir nya saat ini dan berterima kasih pada manajer, staf, dan para pemain yang telah banyak membantunya untuk berkembang. Ia pun ingin terus bekerja keras dan belajar.
Kilman mendapatkan debutnya sebagai pemain inti ketika ketika Wolverhampton Wanderers melawan Pyunik pada Kualifikasi Ketiga Liga Europa 2019-2020, penampilan nya pun menuai pujian, salah satunya sang kapten Coady yang mengatakan Kilman adalah pemain muda luar biasa.
Kini ia telah telah bermain selama 90 menit penuh dalam dua pertandingan terakhir klub di Liga Premier, duet nya dengan bek senior seperti Willy Bolly dan Connor Coady membuatnya lebih mudah untuk nya beradaptasi. Dengan usia yang baru saja menginjak 23 tahun bukan tak mungkin Max Kilman bisa menjadi aset masa depan Wolves dan bila terus menunjukkan performa positif bukan hal yang mustahil juga ia akan mendapat tempat di skuat The Three Lions. Apabila angan tersebut terpenuhi maka ia akan mencatatkan sejarah kembali, sebagai pemain pertama yang membela tim nasional Inggris pada olahraga Futsal dan Sepakbola.