West Ham United menumbangkan tim tamu, Sunderland, di ajang Premier League (27/2). Dalam kemenangan 1-0 atas Sunderland semalam, Michail Antonio memanfaatkan kesalahan bek Sunderland, Patrick van Aarnholt, mencetak gol dengan tembakan kaki kiri ke sudut gawang Vito Mannone. Usai mencetak gol, ia melakukan perayaan unik, yakni gaya berjalan horizontal âberputar di rumputâ seperti yang dilakukan oleh Homer Simpson di episode The Simpsons: Last Exit to Springfield.
https://twitter.com/vinesdeporte/status/703603011403165696
Ia mengaku terinspirasi dari serial kartun asal Amerika tersebut. âSaya melihat film The Simpsons sebelumnya, dan saya lihat Homer -salah satu tokoh di The Simpson- melakukan itu. Saya pikir saya berhasil melakukannya,â ujar Antonio di situs resmi klub.
Penampilan gelandang 25 tahun itu bagi West Ham di musim ini cukup impresif dan teerhitung melebihi ekspektasi publik. Antonio yang ditebus West Ham dari Nottingham Forest musim panas ini senilai 7 juta Pound sterling bisa membuktikan bahwa ia sepadan untuk nilai transfernya yang lumayan mahal untuk ukuran pemain yang dibeli dari klub divisi dua.
Antonio ditransfer West Ham pada deadline day bersama winger lainnya, Victor Moses (yang dipinjam dari Chelsea), Nikica Jelavic (Hull City), serta Alex Song (Barcelona). Antonio menjadi pemain ke-12 yang direkrut West Ham di musim panas ini.
âSaya berusaha membuka jalan saya dari non-league dan akhirnya mendapat Premier League untuk menunjukkan apa yang saya bisa,â ujarnya kepada BBC saat baru direkrut West Ham United.
Antonio sempat menjadi pilihan kedua Slaven Bilic dalam beberapa laga awal, namun penampilannya yang menunjukkan peningkatan dan juga konsisten membuat pilihan Bilic jatuh kepada Antonio ketimbang Moses. Dengan skema 4-3-3 atau 4-2-3-1, Antonio kini sering menjadi tandem bagi Dimitri Payet mengobrak-abrik lini pertahanan lawan.
Memulai karier dari klub non-league, Tooting & Mitcham United, Antonio mencatatkan rekor impresif pada awal kariernya. Dari total 45 laga, 30 gol berhasil ia sarangkan ke gawang lawan. Penampilan cemerlangnya ini langsung menarik perhatian klub Championship, Reading yang memboyongnya pada tahun 2008.
Selama dikontrak Reading, Michail Antonio lebih banyak dipinjamkan ke klub lain untuk menambah jam terbangnya. Sempat dipinjamkan ke klub lamanya, Tooting & Mitcham, kemudian Antonio pindah ke Cheltenham Town dan melakukan debutnya di Football League.
Masa yang tak begitu cemerlang di Cheltenham karena bermasalah dengan cedera, Antonio musim berikutnya dipinjam oleh Southampton. Alan Pardew yang kala itu masih membesut The Saints kepincut dengan gaya bermainnya.
Sheffield Wednesday menjadi pelabuhan selanjutnya bagi Antonio. Masa pinjaman yang dirasa memuaskan, membuat manajemen The Owls mempermanenkannya. Antonio bergabung dengan tim yang bermarkas di stadion Hillsborough tersebut dengan nilai yang dirahasiakan. Ia dikontrak empat tahun oleh manajeman The Owls. Antonio dianggap menjadi salah satu faktor kesuksesan pasukan Dave Jones kala itu mencapai tiket promosi ke Championship. Namun di Sheffield kariernya terhalang cedera. Sempat mencetak 9 gol hingga bulan Maret, Antonio harus absen hingga akhir musim karena cedera.
Agustus 2014, Antonio bergabung dengan salah satu klub Championship, Nottingham Forest. Di Forest performanya kembali meningkat tajam. Di lima laga awal Forest, Antonio langsung menyita perhatian publik dengan menorehkan tiga gol dan tiga assist. Antonio menjadi pemain penting di Forest dan bermain dalam setiap laga yang dimainkan. Dalam musim pertamanya, ia berhasil mencetak 14 gol dalam semusim dan menyabet gelar Forestâs Player of the Season. Di West Ham, pemain 25 tahun ini melakoni debutnya di laga kontra Manchester City yang berkesudahan dengan skor 2-1 untuk The Hammers, menggantikan Victor Moses pada menit ke-60.
Penampilannya di West Ham musim ini tidak semulus yang dibayangkan. Bergabung dengan tim pada bulan September, Bilic baru mempercayakan sebagai starting line-up kepadanya saat jumpa Stoke, bulan Desember lalu. Ia juga sempat disangka sebagai âorang hilangâ yang tidak diketahui kabarnya oleh para pendukung West Ham setelah tidak muncul dalam starting line-up maupun pemain pengganti pasca-laga kontra Manchester City, September hingga Desember tahun lalu.
Ceritanya bermula saat co-owner West Ham, David Gold me-retweet salahsatu tweet dari seseorang yang mengklaim memposting kehilangan salah satu temannya di Manchester. Gold yang saat itu -entah mengenali itu adalah Antonio atau tidak- lantas me-retweet, kemudian tweet tersebut menjadi bahan lelucon di media sosial.
Antonio pun tak luput dari dampak tweet David Gold. Bahkan saat dirinya berhasil menjadi Man of the Match serta mencetak gol yang menyamakan kedudukan West Ham kala melawan Southampton (28/12) yang berakhir kemenangan 2-1 bagi West Ham, Antonio mengungkapkan bahwa ia berharap gol tersebut bisa menghilangkan label âorang hilangâ yang dialamatkan pada dirinya.
Retweet dari David Gold yang menjadi bahan olok-olokan yang menimpa Michail Antonio beberapa waktu lalu
âSaya melihat itu sebagai olok-olokan (banter). Saya santai dan tidak dibawa ke hati,â Antonio menjelaskan.
âJika saya boleh jujur, tiga bulan pertama saya adalah orang hilang. Saya duduk di bangku (cadangan), tidak bermain, dan hal-hal yang seperti itu. Saya bisa menerimanya. Empat sampai lma tahun kebelakang, jika saya bugar, maka saya siap untuk bermain. Saya mengerti tentang banter â itu bagian dari kehidupan dan sepakbola. And tidak akan bisa melepaskan banter dari sepakbola, karena tanpa semua itu, sepakbola tak pernah lagi sama,â ujarnya kepada Guardian kala itu.
Sejak itu Antonio berhasil membuktikan kepercayaan yang diberikan manajer Slaven Bilic dan menjadi pilihan utama di setiap laga pada musim ini. Antonio pun memberikan penampilan yang lumayan. Terutama, berkat gol-golnya di laga krusial seperti di dua kali pertemuan kontra Liverpool musim ini.
Kemampuannya bermain di posisi bek kanan saat laga melawan Blackburn di Piala FA beberapa waktu lalu menuai pujian, salah satunya dari co-owner West Ham David Sullivan. "Saya harus mengatakan tentang Michail Antonio yang bermain di luar posisi yaitu di bek kanan, tapi ia menunjukan kemampuan bermain di segala posisi yang membahayakan pertahanan Blackburn," ujar Sulllivan.
Legenda Arsenal yang juga komentator di BBC Match of The Day, Martin Keown pun memberikan pendapatnya tentang penampilan Michail Antonio. âAntonio adalah bahaya di Premier League. Dia memiliki energi yang banyak dan bisa berjuang sendiri.â
Dengan posisi West Ham yang berada di lima besar Premier League pekan ini, tentu pendukung West Ham patut berbangga dengan capaian yang dirih tim, terlebih si 'Orang Hilang' kini sudah hadir kembali untuk menggantikan keriaan âChicken Danceâ a la Kevin Nolan yang sempat populer beberapa musim lalu, menjadi âHomer Danceâ a la Michail Antonio.
[tr]
(pik)
Foto: standard, twitter
Komentar