Gelandang Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 36

Fantasy Premier League

by Redaksi 21

Redaksi 21

Pandit Football Indonesia mengkhususkan pada analisis pertandingan sepakbola, statistik dan liga, juga sejarah perkembangan sepakbola dan evolusi taktiknya

Gelandang Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 36

Bagaimana poin kalian di double gameweek 35? Semoga memuaskan, ya. GW36 akan dimulai akhir pekan ini. Kami kembali merekomendasikan empat gelandang yang punya potensi memberikan poin lebih. Data catatan statistik dan performa sang pemain di empat gameweek terakhir kami sertakan sebagai pertimbangan untuk merekomendasikan mereka.

Christian Eriksen (Spurs, £9.3) yang masuk ke dalam skuat unggulan di GW35 lalu kembali kami unggulkan di GW36 ini. Pada empat pertandingan terakhir, Tottenham Hotspur tak pernah kalah ketika bermain di kandang, dan Eriksen selalu berhasil memberikan poin lewat asis dan gol yang dia cetak seperti di GW35 lalu di mana dia mencetak satu gol ke gawang Brighton & Hove Albion.

Dari catatan statistik individu, Eriksen menjadi gelandang yang paling banyak melepaskan tembakan dengan total 22 tembakan (7 on target) yang berbuah dua gol, dan juga tercatat sebagai gelandang terbanyak menciptakan chances created dengan total 20 kali dan berbuah 3 asis. Menghadapi West Ham United yang dalam empat gameweek terakhir telah ditembak sebanyak 58 kali, kemasukan 8 gol, dan tercipta 47 peluang lawan di daerah pertahanan, rasanya Eriksen punya peluang cukup besar untuk bisa kembali mencatatkan namanya di papan skor atau memberikan asis.

Gelandang berikutnya yang kami rekomendasikan adalah Eden Hazard (Chelsea, £10.9). Alasannya utamanya adalah karena faktor sang lawan, Manchester United, yang dalam empat gameweek terakhir ini tak meraih satu pun nirbobol. Pertahanan mereka sedang kacau dengan kebobolan 10 gol (terburuk ketiga), 27 kali ditembak tepat sasaran (terburuk ketiga), dan mencatatkan 7 error (terburuk) dengan dua menjadi gol.

Melihat catatan pertahanan Man United yang sedang mengkhawatirkan, Hazard kami pilih karena dia telah melepaskan 12 tembakan (terbanyak keempat) yang berbuah 3 gol di empat gameweek terakhir ini. Selain itu, dia juga tercatat sebagai gelandang yang paling banyak ketiga menciptakan peluang dengan 13 kali. Pada akhirnya Hazard berhasil mencatatkan 2 asis dari 91% akurasi operannya.

Setelah dua gelandang dengan harga premium, kini dua nama yang kami unggulkan adalah pemain dengan harga yang cukup murah. Pertama, Gylfi Sigurðsson (Everton, £7.3) menjadi gelandang terbanyak keempat dengan chances created (15), di mana dua di antaranya berbuah asis. Meski harus bermain tandang, Crystal Palace yang menjadi lawan memiliki pertahanan yang tidak terlalu baik.

Dalam empat gameweek terakhir, anak asuh Roy Hodgson telah kemasukan 7 gol (terbanyak keempat bersama Arsenal), menerima 91 tembakan (terbanyak ketiga), terjadi 64 peluang lawan, dan 141 umpan silang masuk ke pertahanan Palace. Untuk hal umpan silang, Sigurðsson berhasil melepas 22 umpan silang dalam empat gameweek terakhir.

Gerard Deulofeu (Watford, £5.6) kami unggulkan karena di GW35 lalu dia tercatat mampu mencetak dua gol ketika bertandang ke Huddersfield Town. Di GW36 ini Watford akan menghadapi Wolverhampton Wenderers yang telah kemasukan 7 gol dari 52 tembakan yang mengarah ke gawang mereka.

Deulefou juga tercatat sebagai pemain Watford yang paling banyak melepaskan tembakan di empat gameweek ini, yaitu 11 kali di mana 8 di antaranya dilakukan di dalam kotak penalti lawan yang berbuah dua gol. Melihat Troy Deeney yang belum bisa tampil, maka peluang Deulefou cukup tinggi untuk menjadi andalan Watford dalam membongkar pertahanan Wolves lewat kemampuan-kemampuan teknisnya.


Simak cerita dan sketsa adegan Rochi Putiray tentang cara menjadi suporter yang baik:


***

Berikut rekapitulasi artikel tim unggulan dari PanditFootball untuk GW36:

Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.

Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 25 April 2019.

Komentar