Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 29

Kiper dan Bek Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 29
Font size:

Bagaimana hasil poin yang didapatkan di gameweek 28 lalu? Semoga tidak mengecewakan, ya. Sudah siap untuk rekomendasi pemain belakang di gameweek 29? Yuk, Cusss.... Sekedar memberi tahu catatan statistik yang kami gunakan setiap pemain adalah berdasarkan dari penampilan di empat gameweek terakhir.

Dari tiga penampilan terakhirnya di empat gameweek terakhir, Dean Henderson (Sheffield United, £5.2) hanya kebobolan dua gol. Selain itu, di waktu yang sama, kiper berusia 22 tahun ini tercatat melakukan lima kali penyelamatan dan mencatatkan satu kali nirbobol. Henderson dan Sheffield United akan berhadapan dengan Norwich City. Meski di GW28 lalu Norwich mampu meraih kemenangan, Teemu Pukki dan kawan-kawan punya catatan buruk ketika bermain tandang. Tercatat, Norwich hanya mencetak enam gol dari 14 pertandingan. Melihat catatan tersebut, Henderson berpeluang untuk mencatatkan nirbobol di GW29 ini.

Berpindah ke posisi bek, Matt Doherty (Wolverhampton Wanderers, £6.2) layak berada di urutan pertama apabila melihat penampilannya di empat gameweek terakhir. Pemain yang bermain di posisi full back kanan ini tercatat mencetak satu gol, memberikan satu asis, melepaskan 7 tembakan, dan menciptakan 5 kali peluang di daerah lawan. Sangat aktif dalam membantu serangan membuat Doherty punya potensi untuk kembali mencetak gol atau sekedar memberi asis, karena lini pertahanan Brighton & Hove Albion dalam kurun waktu yang sama kebobolan enam gol dan tak sekali pun mencatatkan nirbobol.

Dalam dua pertandingan terakhir, Marcos Alonso (Chelsea, £6.0) menjadi sosok penyelamat bagi Chelsea. Di GW27, ia mencetak satu gol untuk membawa Chelsea meraih kemenangan saat berjumpa Tottenham Hotspur. Sementara itu, di GW28, Alonso mencetak dua gol untuk menyelamatkan Chelsea dari kekalahan kala bertandang ke kandang Bournemouth. Alonso juga tercatat sebagai pemain belakang yang paling banyak melepaskan tembakan dengan total sepuluh tembakan. Selain itu, ia juga tercatat menciptakan 6 umpan kunci hanya dalam dua pertandingan saja. Alonso akan berhadapan dengan Everton yang kebobolan tujuh gol dari empat gameweek terakhir.

Dan nama terakhir dari posisi bek yang kami unggulkan adalah Enda Stevens (Sheffield United, £5.1). Kami cukup berani merekomendasikan double defense dari Sheffield United kerena seperti yang kami jelaskan sebelumnya, Norwich adalah tim terburuk di musim ini ketika bermain tandang. Musim ini, pemain yang memiliki kekuatan di kaki kiri tersebut telah mencetak dua gol dan memberi asis. Satu gol terakhir yang ia cetak adalah di GW28 lalu ketika Sheffield United bermain imbang 1-1 dengan Brighton. Selain masalah lini depan yang tidak tajam ketika bermain tandang, lini pertahanan Norwich juga tercatat di urutan kelima yang paling banyak kebobolan dengan total 25 gol.

***

Salam panah hijau dan semoga mendapatkan poin di atas rata-rata.

Harga pemain, angka kepemilikan, dan status pemain akurat per 5 Maret 2020.

Cara Jitu Real Madrid Perlakukan Pemain Muda
Artikel sebelumnya Cara Jitu Real Madrid Perlakukan Pemain Muda
Gelandang Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 29
Artikel selanjutnya Gelandang Unggulan FPL PanditFootball: Gameweek 29
Artikel Terkait