Font size:
Lionel Messi memang baru saja come back dari cedera yang menderanya selama delapan pekan. Sebanyak enam pertandingan liga ia lewati dan itu belum termasuk laga menjamu Las Palmas yang menyebabkan ia harus ditarik karena cedera. Sepanjang delapan pekan itulah Luis Enrique, sang pelatih Barcelona mampu mengeluarkan potensi terbaik pemain-pemain yang tersedia.
Neymar Jr dan Luis Suarez sebagai bagian dari trio MSN tentu menjadi andalan sang pelatih untuk menggedor pertahanan lawan. Poros serangan yang diemban Neymar mampu dijalankan dengan baik oleh pria Brasil tanpa ada kesulitan apapun. Bahkan kombinasinya bersama Suarez semakin mengerikan. Hal tersebut dibuktikan dengan gol-gol yang dicetak Barcelona di kancah La Liga ketika Messi tak bermain. Terhitung sejak pertandingan melawan Las Palmas hingga menit ke-53 saat bertandang ke markas Real Madrid, duo Neymar dan Suarez mengemas total 18 gol dengan masing-masing mengantongi sembilan gol. Sementara itu, tak ada pemain lain yang bisa mencetak gol selain kedua pemain ini dari Barca selama Messi absen sebelum akhirnya laga El Clasico menghentikan tren tersebut.
